Banyak Band Itu Gak Ribet

Banyak Band Itu Gak Ribet

Siapa bilang banyak band itu ribet, gak sama sekali, tinggal gimana anda ngatur waktu dan komitmen aja, karena main musik itu menyenangkan, dan gimana kita saling percaya satu sama lain dari personel band yang satu dan band yang lain. nikmat tuhan mana lagi yang kamu dustakan yang salah satunya adalah ngeband hahaha!

Panggung pertama gue kelas 5 SD, 1998. Di panggung 17an RT, main drum, beruntung gue berada di lingkungan yang absurd, kerika kardus dijadikan drum set oleh teman main gue dan memainkan itu di rumah hampir setiap hari sepulang sekolah. Jadi ketika bertemu drum set beneran udah gak kaku lagi, siap manggung, set list-nya kala itu lagu Rumah Sakit: Hilang, Flow, Sakit sendiri, Pop Kinetik. What a night hahah!

BACA JUGA - Eksplorasi di Album Ketiga

Beranjak SMP Nirvana membius gue, Dave Grohl layaknya Tuhan bagi gue. Tahun 1999 diisi dengan manggung sebagai drumer di acara Tribut Nirvana, Hotel Sentral. De javu, Nirvana Cafe, tempat yang paling sering gue kunjungi waktu itu hahaha dan rasa-rasanya semakin membosankan. ha ha ha... 1999 berlalu, 2000 rumah sakit rilis album Nol Derajat, Turning Point buat gue, sangat inspiratif dan membelokan gue ke arah musik yang kala itu disebut 'Brit Pop' hahah. Tarik ke belakang influnece mereka, gue menemukan Band bernama Stone Roses, di situlah dimana gue memutuskan untuk bermain gitar, riff and lead John Squire bagaikan bisikan wahyu dari malaikat Jibril buat gue.

Dan mengapa Bass? setelah John Squire kita tarik lagi ke Manchseter, keterbatasan internet saat itu gak membuat gue menjadi malas, nginep di warnet sudah biasa, chit-chat sana sini, cari info acara, diging musik, yah hal-hal yang sepertinya loe semua pernah lakukan juga, sampai saatnya menemukan band bernama Joy Division, siapa lagi kalo bukan Peter Hook, bassist terbaik sepanjang masa buat gue. Dan nomer duanya adalah Simon Gallup dari The Cure. Boom!

Jadi sebenernya banyak band itu anugrah. Lo bisa jadi siapapun, dan bisa ngasih warna baru ketika loe jadi personil pengganti/baru di sebuah band.  Untuk urusan jadwal bentrok loe harus kasih pengertian ke band mates loe, siapa yang masuk jadwal duluan, atau loe tanggung jawab cari replacement loe buat di hari itu, atau band lo 5 trus main di acara beda kota, nah itu terserah lo deh, gue gak ikutan. Hahahah

salam fuzz xoxo

Gitaris Morfem
Bassist The Adams
Vokalis Zzuf dan The Porno
Produser dan musik scorer.
 

fuztonipandu@gmail.com 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner