4 Album Reissue Indonesia Favorit di Tahun 2019

4 Album Reissue Indonesia Favorit di Tahun 2019

3. Boxset – Forgotten (4x Cassette, Rabon Sick Records)

forgotten-dok.rabonsick

Setiap rilisan album Forgotten biasanya hanya beredar dalam jumlah tidak terlalu banyak, sebentar saja, dan tiba-tiba hilang dari pasaran. Kalau pun ada, biasanya sudah dalam kondisi bekas dan dibanderol agak tinggi. Menyebalkan, bukan?!

Itu mungkin yang bikin upaya mengoleksi dan melengkapi album-album lawas Forgotten adalah sebuah pekerjaan rumah yang agak berat. Anda bisa punya Tiga Angka Enam, tapi belum tentu memiliki Future Syndrome. Ada yang bangga menyimpan Obsesi Mati, tapi mati-matian memburu Tuhan Telah Mati.

Sekarang, empat album klasik Forgotten itu bisa didapat dengan sekali pukul. Bagi setiap penggemar berat Forgotten dan kolektor rekaman yang serius, ini seperti mimpi buruk yang paling baik. Bagi fans baru, ini juga sebuah kesempatan apik untuk “menziarahi” karya Forgotten yang pernah berapi-api sejak zaman pra disrupsi digital.

Boxset yang berisi empat kaset album lawas Forgotten ini dirilis terbatas oleh Rabon Sick Records. Label rekaman yang sama juga pernah merilis boxset kaset album Death Vomit.         Dibungkus dengan kotak hitam, empat album klasik Forgotten ini akhirnya bisa kita nikmati secara maraton.

Coba putar berurutan mulai dari Future Syndrome hingga Tiga Angka Enam. Pendengar akan bisa mencerna seperti apa progres musik dan lirik Forgotten pada dekade pertamanya. Sekaligus menyimak narasi yang selalu menantang iman dan menambah nyali kita untuk mempertanyakan banyak hal – khususnya soal dogma maupun norma di sekitar. Ya, anda sudah diperingatkan!

Samack lahir dan tumbuh di kota Malang. Sempat menerbitkan Mindblast Fanzine (1996-1998) dan situs musik Apokalip (2007-2010). Tulisannya seputar musik dan budaya pop pernah dimuat di Jakartabeat, The Metal Rebel, Rolling Stone Indonesia, Vice Indonesia, Warning Magz, Whiteboard Journal, GeMusik, serta berbagai media lainnya. Sesekali menjadi editor untuk sejumlah buku dan penerbitan. Saat ini beraktivitas di bawah institusi Solidrock serta mengelola distribusi rekaman bersama @demajors_mlg.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner