“Serigala”, Single Berbahasa Indonesia Pertama Dari Protocol Afro

“Serigala”, Single Berbahasa Indonesia Pertama Dari Protocol Afro

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Protocol Afro

Single “Serigala” mengambil peran penting terhadap perubahan genre Protocol Afro pada tahun 2020. Menariknya lagi, lagu ini merupakan lagu pertama mereka dengan lirik Bahasa Indonesia.

Tahun 2020 jadi babak baru bagi Protocol Afro, karena selain mengumumkan komposisi band dengan personil baru, kolektif ini juga mengumumkan rilisan single yang berbeda dibanding dengan karya-karya mereka sebelumnya. Terbentuk sejak tahun 2009 lalu, Protocol Afro menjalani lebih dari satu dekade berkarya dengan semua pola kreasi seru yang mereka sajikan ke permukaan.

Sebelumnya, Protocol Afro merilis EP bertajuk -8 secara digital per Desember 2019 lalu, dalam rangka nostalgia rilisan fisik mereka pada saat tampil di Baybeats Festival, Singapura pada tahun 2011. Kini, Protocol Afro siap untuk menjalani tahun 2020 dengan single terbaru yang melibatkan seluruh personil, serta menggaet Produser yang kini berbasis di California, Kevaz Lucky, yang sebelumnya juga pernah memproduseri ASEAN Para Games Theme Song.

Digawangi oleh Mad (vokal), Giano (gitar), dan Mayo (bass) ketiganya tetap konsisten di jalur musik independen. Sedikit fakta, Mad merupakan vokalis band Good Morning Alice yang pengaruh musiknya adalah Britpop dan Modern Rock Style. Satu hal yang kemudian sedikit banyaknya berpengaruh pada olah kreasi cipta karya lagu baru mereka yang berjudul “Serigala”.

Diakui oleh mereka jika single ini mengambil peran penting terhadap perubahan genre Protocol Afro pada tahun 2020. Menariknya lagi, lagu ini merupakan lagu pertama mereka dengan lirik Bahasa Indonesia. “Genrenya rock, lirik Bahasa Indonesia, rilisnya pas hari Valentine. Random sih sebenernya, tapi kali ini kami nggak bocorin banyak makna lagunya dan alasannya kenapa. Semua yang dengerin bebas menginterpretasi lagu Serigala.” jelas Mayo, bassis Protocol Afro.

BACA JUGA - Episode Baru SMSR Tertuang di Single “Gentle Seed”

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner