Menutup Tahun 2018, Dua Karya diluncurkan oleh Hyndia

Menutup Tahun 2018, Dua Karya diluncurkan oleh Hyndia

Artwork didapatkan dari siaran pers yang dikirimkan oleh GenkWav Production.

Sebagai salah satu tahun yang penting untuk Hyndia, mereka menutupnya dengan persembahan yang juga spesial. Tak hanya satu, mereka langsung mempersembahkan dua buah lagu di penghujung tahun, yaitu "Warna" dan "Seperti Mereka". 

Tahun 2018 menjadi salah satu tahun penting untuk Hyndia. Di tahun ini, banyak perubahan yang terjadi dalam Hyndia, baik secara wujud visual juga suara. Karena ini adalah tahun yang spesial untuk mereka, maka tidak sah rasanya jika Hyndia tidak menutupnya dengan sesuatu yang juga spesial. Untuk itu, mereka merilis dua buah karya di penghujung tahun 2018, yaitu “Warna” dan “Seperti Mereka”. Dua lagu ini akan menjadi bagian dalam album kedua yang rencananya dirilis di 2019 mendatang.

Dua karya terbaru dari Hyndia masih sejalan dengan karya sebelumnya, “Satu Notasi”, terutama pada departemen lirik. Mereka mengangkat konsep lirikal yang sarat akan makna dari perbedaan, juga tentang realita kehidupan.


Artwork "Warna" dan "Seperti Mereka" dari Hyndia

“Warna” adalah lagu yang berusaha menyampaikan tentang keragaman mental dan fisik manusia di dunia ini, mengenai yang terlihat dan tidak terlihat. “Warna” juga hadir untuk mewakili mereka yang disebut kaum minoritas, yang termarjinalkan karena aturan, cara pandang dan komunitas masyarakat mayoritas. Sementara untuk “Seperti Mereka”, Hyndia lebih fokus pada sebuah ironi yang terjadi saat ini, di mana setiap orang berlomba-lomba menjadi sesuatu yang seragam, melupakan siapa diri mereka yang sesungguhnya.

Kedua lagu ini digarap kemudian dirilis dalam format video lirik. Masing-masing diluncurkan pada waktu yang berbeda, di mana “Warna” dirilis pada 18 Desember 2018, sementara “Seperti Mereka” dirilis pada 22 Desember 2018. Simak dua karya terbaru dari Hyndia di kanal YouTube Hyndia Official!

BACA JUGA - Karya Terbaru dari Today Alive, bahwa Modal Mimpi Saja Tidak Cukup!

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner