Transformasi Trio Ling Lung Hingga Menjadi SNOTR Project

Transformasi Trio Ling Lung Hingga Menjadi SNOTR Project

Sepintas bunyi yang dihasilkan Gebeg lewat helm proyeknya seperti cowbel dalam alat musik drum, hanya saja lebih konvensional dan disajikan dengan cara yang jenaka. Baik Abah Andris maupun Gebeg keduanya merespon apa yang dihasilkan oleh DJ E- One lewat turntable nya. Tak lama setelahnya, Abah Andris mengajak para penonton untuk bernyanyi bersama menyanyikan lagu “Bangun Pemudi Pemuda”. Kembali lagi, gimmick-gimmick jenaka kembali dilontarkan hingga membuat suasana panggung terasa hangat. Apalagi dengan pemandangan para penonton yang duduk lesehan di sekitaran bibir panggung.

Jika Abah Andris dan Gebeg kerap bergantian mengumpan dan melempar lelucon, maka tugas DJ E adalah mengimbangi candaan itu dengan sampling-sampling nya yang menunjang apa yang ingin dilontarkan oleh Gebeg maupun Abah Andris. Ketiganya bisa saling melengkapi, meski proyek ini terbilang iseng dan hanya buat lucu-lucuan saja, tapi sepertinya kita butuh lebih banyak kolektif musik seperti ini, yang bisa memberikan hiburan lewat musik dan gimmcik yang menarik. Untungnya penampilan SNOTR Project tidak hanya bisa disaksikan di Rangkasbitung saja, tapi di 11 tempat lainnya yang akan disinggahi oleh DCDC SNOTR 2019. Jadi jangan sampai kelewatan ya coklatfriends!

BACA JUGA - Tanpa Surut, DCDC SNOTR 2019 Disambut Antusias di Rangkasbitung

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner