Reportase : Romantisme Themilo Lewat Suguhan Musik Atmosferik di Wasted Parts Showcase

Reportase : Romantisme Themilo Lewat Suguhan Musik Atmosferik di Wasted Parts Showcase

Selesai penampilan Lightspace, band kedua yang tampil menjadi pembuka showcase Themilo ini adalah Space Astronauts. Kehadiran band ini menjadi semakin mengukuhkan jika pertunjukan malam itu adalah bentuk dari nostalgia, mengingat band ini juga masuk dalam jajaran “band lama”, ketika Bandung masih begitu fresh, dengan pilihan musik unik yang beragam, pada era 2000 awal. Dengan olah tata suara dari synthtesizer, band ini membangun ruang yang menuntun penonton ke alam bawah sadar mereka untuk berfantasi ke sebuah tempat utopis, merayakan "kebisingan" demi "kebisingan" dalam balutan synth.

Bunyi-bunyian dari musik mereka seolah gerbang masuk ke tempat utopis, dengan dilengkapi oleh tata cahaya lampu dan visual art yang berkolaborasi membangun mood pertunjukan menjadi sebuah “petualangan” audio visual ciamik. Menariknya, Space Astronauts membawakan lagu dari Themilo berjudul “Cool”, sebagai penutup penampilan mereka, sebelum akhirnya Themilo didaulat mengisi panggung.

Space Astronauts

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner