Monoserus Mewakili Pulau Sumatera di Panggung Final

Monoserus Mewakili Pulau Sumatera di Panggung Final

Menjadi satu-satunya band dari pulau Sumatera yang lolos ke babak final, ini dia Monoserus!

Inilah finalis yang datang “paling jauh”, Monoserus. Band ini berangkat dari Pekanbaru, Riau dan terbentuk sejak akhir tahun 2015. Selain datang “paling jauh”, Monoserus juga band paling “bontot” dibandingkan finalis lainnya. Tapi, mereka mampu menembus tahap 10 besar, yang artinya memang mereka membuktikan, yang muda adalah yang berbahaya.

Monoserus adalah band yang mengusung aliran musik post-hardcore/djent, salah satu aliran yang sedang marak digandrungi grup musik ekstrim hari ini. Monoserus sudah merilis satu buah EP Album berjudul Blasted di tahun 2018 yang dirilis secara digital dan fisik.

Rekam jejak Monoserus memang belum terlalu banyak, mengingat usia band mereka yang juga masih terbilang muda. Tetapi, bicara tentang finalis Wacken Metal Battle Indonesia 2018 berarti mereka memiliki nilai lebih yang didapatkan oleh para juri, sehingga ia mampu menyingkirkan kandidat lainnya. Secara musikalitas, mereka memang tidak kalah mengerikan dengan finalis lainnya.

Hal yang sangat menarik dari Monoserus adalah mereka menjadi satu-satunya perwakilan dari pulau Sumatera yang lolos ke tahap 10 besar. Mereka mengemban amanat besar dari komunitas musik di pulau Sumatera. Monoserus patut mendapatkan perhatian khusus di ajang final.

Saksikan Monoserus di Final Show Wacken Metal Battle Indonesia 2018, tanggal 29 Juni 2018 di GTV – Studio 8A MNC Studios, Jalan Raya Perjuangan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Dapatkan tiketnya secara online di passport.djarumcoklat.com seharga Rp.100.000,-.

BACA JUGA - Valerian, Band "Rasa Eropa" di Wacken Metal Battle Indonesia 2018

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner