Menerjemahkan H(L)iburan Lewat Lagu

Menerjemahkan H(L)iburan Lewat Lagu

Morfem – Roman Underground

Ada istilah tentang relationship goals menurut “kids zaman now” untuk menggambarkan hubungan yang ideal, baik itu dengan cara mereka berpacaran, atau pun cara mereka mencitrakan sesuatu tentang  pola hubungan yang menarik. Tema seperti itu agaknya ditangkap oleh band Morfem. Sebuah band yang berisikan Jimi Multhazam, sang pujangga jalanan, yang “mengotori” khasanah berbahasa Indonesia dengan caranya merangkai kata. Jimi, sebagai orang yang bertanggung jawab akan penulisan lirik lagu-lagu Morfem, menangkap satu cara menikmati hiburan dari kacamata orang berpacaran. Alih-alih menghabiskan waktu berpacaran di sebuah tempat mahal, Jimi menggambarkan hal ideal tentang relationship goals tersebut dengan sebuah kencan manis di gigs underground. Hal ini juga makin lengkap ketika itu juga diterjemahkan dalam sajin vidio musiknya, dimana nuansa gigs intim di sebuah bar sempit, yang menjadi gambaran sempurna, jika berbicara tentang gigs underground itu sendiri. Sebuah gigs yang menghapus kepenatan menjadi tetesan keringat sebagai obat mujarab, dalam pesta pora remaja yang dimabuk cinta.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner