DCDC ShoutOut! Day - Kembali Hadir dan Mewadahi Semangat Musisi Sukabumi

DCDC ShoutOut! Day - Kembali Hadir dan Mewadahi Semangat Musisi Sukabumi


Special performance dari Shockproof di DCDC ShoutOut! Day, Sukabumi

Sesi sharing yang memakan waktu sekitar 40 menit bersama Shockproof selesai. Mereka langsung bersiap untuk tampil secara spesial di DCDC ShoutOut! Day Sukabumi. Musik hip-metal ala Shockproof kontan terdengar setelah kendala teknis sudah bisa diatasi. Dua lagu mereka bawakan, mengajak kita bernostalgia ke era kejayaan musik macam Shockproof dengan penampilan yang minim cela. Rasanya, memang tidak butuh banyak alasan mengapa mereka bisa tampil di DCDC Musikkita. Panggung malam itu menjadi jawaban konkret untuk yang masih ingin bertanya.


Dialog Senja dan situasi di Kedai Move On saat penyelenggaraan DCDC ShoutOut! Day, Sukabumi

Setelah penampilan spesial dari Shockproof selesai, giliran unit pop-folk bernama Dialog Senja yang unjuk gigi di panggung. Dari namanya saja, mereka sudah terdengar catchy. Wajar rasanya jika harapan kami tinggi pada band ini. Untungnya, mereka tidak mengecewakan. Meski secara garis besar bermain di nuansa melankolis, Dialog Senja tidak serta merta jadi pemain musik menye-menye. Justru, musik mereka unik dan dinamis. Keunikan mereka bisa digambarkan, contohnya adalah ketika efek reverb pada gitaris Dialog Senja terdengar jelas dan membangun suasana tenang dan damai, tiba-tiba sang vokalis bernyanyi dengan suara high pitch. Atau, ketika nada-nada mayor mendominasi, tiba-tiba masuk nada-nada minor. Eksplorasi musik dari Dialog Senja sangat menarik untuk disimak. Mereka salah satu band yang paling bersinar di panggung DCDC ShoutOut! Day Sukabumi.


Brother Against Brother di DCDC ShoutOut! Day, Sukabumi

Gas kembali ditancap lewat penampilan selanjutnya, band hardcore bernama Brother Against Brother. Tak hanya hardcore, mereka menyertakan unsur musik punk yang diwakili lewat temponya. Durasi per lagu dari Brother Against Brother tidak terlalu panjang. Speech sang vokalis di sela repertoar lah yang terbilang panjang. Mereka memainkan musik dengan cukup rapi dan penampilan mereka cukup enerjik. Tapi, mesti diakui bahwa materi dari Brother Against Brother masih seperti band hardcore kebanyakan. Karakter mereka belum terlalu kuat.


Sweet Mother God di DCDC ShoutOut! Day, Sukabumi

Selanjutnya menjadi giliran dari Sweet Mother God. Ini adalah unit metal yang sudah lama malang melintang di ranah musik ekstrim Sukabumi, tepatnya dibentuk sejak tahun 1996 dan kembali aktif di tahun ini. Sweet Mother God ternyata masih berbahaya. Musik mereka layaknya menggempur telinga dan meneror, “kotor” dan “kasar” karena distorsi. Sang vokalis juga memiliki suara vokal yang berkarakter. Meski di beberapa bagian para pemegang instrumen sempat miss terutama pada tempo, hal tersebut bisa “ditutupi” lewat permainan instrumen yang rapat dan mereka bisa “kembali ke jalur” yang seharusnya.


After Sunset di DCDC ShoutOut! Day, Sukabumi

After Sunset menjadi penampil pamungkas di DCDC ShoutOut! Day Sukabumi. Mereka adalah grup musik reggae yang ternyata sudah dinanti-nanti oleh kawan-kawan komunitas musik Sukabumi. Beberapa anak muda dengan semangat langsung mengisi ruang depan panggung untuk menari mengikuti musik yang dimainkan After Sunset. Yang membuat After Sunset spesial adalah pembawaan di atas panggung yang santai dan menyenangkan, semua pemegang instrumen memainkannya dengan baik, ditambah suara sang vokalis yang nyaman di telinga dan sangat tepat dalam urusan kontrol nada. Selain menari, After Sunset mampu menghipnotis penonton yang hadir untuk ikut bernyanyi bersama mereka, diaba-abai oleh sang vokalis.

DCDC ShoutOut! Day Sukabumi selesai setelah After Sunset tampil, (harus) tepat pukul sepuluh malam. Bapak-bapak aparat sudah stand-by di lokasi. Bukan tanpa alasan, kabarnya beberapa saat yang lalu sempat terjadi kericuhan di salah satu acara di Sukabumi yang akhirnya memberikan efek domino. Tapi, itu tidak terjadi di DCDC ShoutOut! Day Sukabumi karena acara ini terselenggara dengan aman dan kondusif.

BACA JUGA - DCDC Music Chart - #3rd Week of November 2018

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner