Mengakali Stagnasi Pop Punk Lewat Mini Album Emotions

Mengakali Stagnasi Pop Punk Lewat Mini Album Emotions

Sumber foto : Press release Hold On Together

Sempat teralienasi karena memainkan musik yang terbilang minoritas di daerahnya, tidak membuat mereka untuk berhenti bermusik dengan jalannya sendiri.

Hold On Together, sebuah band  bergenre alternative pop punk dengan sedikit sentuhan midwest music, yang terbentuk pada pertengahan tahun 2016. Tahun ini mereka berhasil mengeluarkan mini album bertajuk Emotions. Dilansir dari rilisan pers yang DCDC terima, mini album ini menceritakan tentang kekesalan dan awal dimulainya perjalanan mereka selama bermusik, mulai dari hal romansa, pertemanan, band, serta hiruk pikuknya kehidupan.

Sempat teralienasi karena memainkan musik yang terbilang minoritas di daerahnya, tidak membuat mereka untuk berhenti bermusik dengan jalannya sendiri. Meskipun pop punk terbilang sudah mainstream, tapi mereka berusaha untuk membuat genre musik yang sedikit berbeda dengan racikan musik ala mereka sendiri. Di sisi lain, Hold On Together berharap Emotions bisa memberikan warna baru ditelinga para penikmat musik, serta membuat perubahan di daerahnya.

Selain merilis mini album, Hold On Together juga mengeluarkan merchandise berupa T-Shirt. Menariknya, hasil dari penjualannya ini akan digunakan untuk membuat acara launching EP Album Emotions. Salah satu lagu dari EP Emotions sudah bisa kalian dengar melalui platform Bandcamp official dari Hold On Together.

BACA JUGA - Kombinasi Menarik Nada Atmosferik dan Ruang Keterasingan

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner