"Begundal Negara", Lagu yang Membuat Kita Makin Benci Kata Korupsi

Foto didapatkan dari siaran pers.

Ini adalah materi teranyar dari band hard rock asal Medan, TBRX. "Begundal Negara" dirangkum dalam format video musik dengan isian total kritis soal maraknya kaum elit politik yang sibuk memperkaya diri sendiri.

Grup pengusung musik hard rock asal Medan, TBRX merilis sebuah video musik pada tanggal 7 Desember 2018 lalu. Band yang diperkuat oleh formasi Mikel Purba (vokal), Tengku Sofie (gitar) dan Fauzi Tanjung (bass) ini merilis video musik "Begundal Negara" yang merupakan single terbaru dari mereka. Video musik ini dapat disimak melalui kanal YouTube TBRX Official.

Lagu "Begundal Negara" merupakan rangkuman kritik dari TBRX yang menyoroti fenomena tidak berkesudahan di negara tercinta kita, kasus korupsi. Dipaparkan dalam siaran pers, ini adalah bentuk respon atas kegelisahan TBRX akan maraknya kasus korupsi yang terjadi di Indonesia, bahkan sampai ada yang hampir melumpuhkan roda pemerintahan daerah. Pesan ini ditujukan pada para kaum elit politik yang haus akan kekayaan dan memperkaya diri sendiri, tanpa memikirkan hak-hak orang lain yang ia rampas.

Video musik yang berdurasi hampir lima menit ini dirancang dalam format animasi. Dalam videonya, mereka menganalogikan pihak-pihak yang terhipnotis dengan uang dengan perlambang binatang tikus dan keledai berbadan manusia. Baik yang mengambil uang dan mau ditipu dengan uang, semua dikritik oleh TBRX, melalui permainan musik rock sarat distorsi dengan lirik yang eksplisit. TBRX mengklaim bahwa lewat lagu ini pendengar akan makin benci mendengar kata "korupsi".

Kabarnya, single ini akan menjadi salah satu lagu dalam album perdana TBRX. Album perdana ini akan dirilis pada tahun 2019.

BACA JUGA - "Pesona", Cara Baru Atlesta Menyajikan Karya

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner