Absen Pada Tahun Lalu, Pesta Partai Barbar Kembali Digelar Tahun Ini

Absen Pada Tahun Lalu, Pesta Partai Barbar Kembali Digelar Tahun Ini

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Pesta Partai Barbar

Pesta Partai Barbar mengusung tema "Vote Louder" dengan “100%IN”, untuk mengedukasi anak muda agar berani menentukan masa depan, dan menggunakan hak politiknya untuk memilih, apapun atau siapapun pilihannya.

Tahun 2019 ini, band metal terdepan koto Solo, Down For Life kembali menggelar Pesta Partai Barbar. Gelaran yang pada tahun sebelumnya batal digelar ini kembali bergeliat dan siap menebar ‘teror’ lewat  barisan band-band cadas terbaik di tanah air. Menurut rilisan pers yang DCDC terima, untuk gelarannya kali ini mereka bekerjasama dengan We The Youth dan Muara Management, mengusung tema “Vote Louder”, dengan “100%IN” sebagai kampanye yang bertujuan untuk mengedukasi anak muda agar berani menentukan masa depan, dan menggunakan hak politiknya untuk memilih, apapun atau siapapun pilihannya.

Ditambahkan pula oleh mereka jika kampanye “100%IN” sendiri tidak hanya berkumandang di kota Solo, tapi secara simultan akan berlangsung di beberapa kota besar seperti Jakarta, Bandung dan Yogya. Selain itu, kampanye ini juga didukung oleh beberapa tokoh seperti Mahfud MD, Najwa Shihab, Citra Scholastika serta melibatkan beberapa kolaborator seperti Prambors, IDN Times, Gardu House dan Tempo Institute.

“PESTA PARTAI BARBAR : Vote Louder” ini akan diselenggarakan pada hari Minggu, 10 Maret 2019 di Benteng Vastenburg, Solo. Selain Down For Life, akan ada berbagai band garda depan kancah musik cadas seperti Seringai, Jasad, Death Vomit, dan lain lain.

Selayaknya sebuah festival, akan ada juga berbagai macam sajian lainnya seperti sesi bincang-bincang dengan Rudolf Dethu, Dani Satrio, Iyok Samalona, Tatuk Marbudi dan yang lainnya. Juga bakal ada stand merchandise dari kawan-kawan Belukar, Insanity & Genius, Bowsound, serta Samstrong Records. Tak lupa juga bakal ada food truck dan berbagai tenan food and beverage. Semuanya akan menjadikan festival ini tidak hanya meriah, tapi juga bermanfaat.

Gelaran ini seakan punya magnet tersendiri bagi para pecinta musik cadas maupun penikmat musik pada umumnya, selain karena para pengisi acara yang sudah tidak diragukan lagi kredibilitasnya, acara ini juga diadakan gratis untuk umum. Cukup dengan cara menandatangani petisi “100%in Indonesia Nyoblos”, yang ada di web change.org, kemudian menunjukan e-mail bukti telah menandatanganinya ketika akan masuk venue pada saat acara berlangsung.

So, siapkan energi lebih untuk berpesta pora dengan para pasukan babi dari neraka!

BACA JUGA - Bicara tentang Kompetisi Kaliber Dunia; Wacken Metal Battle Indonesia

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner