'Malam Berbintang' : Sebuah Perkenalan Perdana dari Guernica Club

'Malam Berbintang' : Sebuah Perkenalan Perdana dari Guernica Club

‘’Starry Night’’ : Sebuah Pengantar dari Guernica Club

Proses mixing & mastering debut single “Starry Night dipercayakan kepada William Boba, seorang musisi yang berbasi di Berlin. Kumpulan harmoni yang sempurna dan unik dari Guernica Club merupakan sebuah proyek/seni yang telah dikembangkan William Boba dan personil dari Guernica Club selama setahun terakhir dan melahirkan sebuah track baru yang diiringi dengan sentuhan segar dari musik pop-synth. Selain ‘’Starry Night” yang bisa diakses melalui li.sten.to/starrynight, dan dalam beberapa bulan terakhir ini, band ini telah menciptakan banyak lagu dengan harapan meraih apresiasi khalayak di tanah air. Single ini merupakan pernyataan bagi Guernica Club, baik secara lirik maupun bebunyian nada yang tercipta. Guernica Club ingin berbicara sebagai individu bahwa cinta universal memang benar adanya dan hal ini dapat dirasakan melalui koleksi terbaru mereka yang menyenangkan sekaligus meyakinkan serta dapat menarik perhatian dari siapa saja yang mendengarkan karya Guernica Club sekarang dan selanjutnya.

“Starry Night” ibarat sebuah menu pembuka sebelum puncak jamuan makan malam yang mewah, lalu ditutup dengan dansa-dansi mirip di film Saturday Night Fever hingga menjelang pagi. Bagi Guernica Club,  debut single ini hadir sebagai perkenalan perdana mereka untuk lebih mewarnai industri musik Indonesia dan ‘pengantar’ mereka ke ranah yang lebih luas lagi bagi pendengarnya. Memberi suatu penghormatan dalam penerimaan dan menggapai kedamaian dalam diri, perjalanan Guernica Club yang menginspirasi sebagai seniman adalah sesuatu yang perlu diperhatikan. Maka dari itu, Guernica Club akan terus menghadirkan karya-karya dengan penulisan lagu yang indah, vokal yang penuh perasaan, dan produksi yang mulus.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner