JIKA MOCCA TANPA ARINA?

JIKA MOCCA TANPA ARINA?

Gimana jadinya kalau Mocca tanpa sang vokalis Arina Ephipania? Mocca Sejauh ini selalu identik dengan Arina. Tanpa Arina, Mocca tidaklah utuh. Dia memang telah menjadi icon buat band swingpop ini. Namun, Jumat minggu lalu, tepatnya tanggal 7 Maret 2013 kemarin, Mocca membuat konser tanpa Arina. Jarak antara Amerika dan Indonesia menjadi kendala tersendiri bagi mereka karena sebelumnya Mocca tidak pernah menggelar konser tanpa Arina sebagai vokalis. Namun kali ini mereka mengajak Dhea, yang merupakan backing vokal dari grup musik indie electronicpop, Homogenic dan tergabung juga dalam Senandung Taman.

Tapi hal ini tidak membuat mereka pecah. Justru mereka saling support satu sama lain. “Memang Arina kita berikan support karena mau berkeluarga di Amerika, mungkin mau program punya anak, kita support” Jelas Toma. Walaupun jarang mengadakan konser tapi materi lagu akan selalu dibuat, tambahnya.

Tentang pengaruh Arina didalam Mocca sendiri, beberapa waktu yang lalu terhembus kabar Mocca bubar, atau Arina akan digantikan. Hal ini disanggah oleh sang pemain bass ini. “satu gak ada, berarti gak ada semua, kita gamau seperti itu. Walaupun Arina disana, Mocca tetap ada, tetap berkarya” Jelasnya.

 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner