Sidjil

Sidjil, nama yang diambil atas ide Imam (gitar) itu sepenggal kata dari bahasa arab,yang memilikia arti batu panas dengan segala mukjizatnya.Kami pilih nama itu sebagai acuan panas membaranya semangat kami dan kerasnya kinerja kreatifitas yang kami butuhkan untuk menghasilkan karya. Band pendatang baru dari kota Cimahi,Jawa Barat-Indonesia ini dibentuk pada tanggal 5 Mei 2011. Perpindahan dari band sebelumnya yang cukup sering terkontaminasi berbagai macam konflik,sebuah band yang di bentuk oleh Imam Arr Rizzuddin (gitar) dan Ivan (drum),kami sepakat untuk membentuk sebuah band dengan formasi dan materi yang baru dengan merekrut beberapa teman untuk mengisi kekosongan. Dan sejak saat itulah terbentuk Sidjil,sebuah band pendatang baru dariCimahi dengan formasi awal Imam (gitar), Ivan (drum), feby (gitar), Deli (bass) dan Adekodel (vocal). Di akhir tahun 2012 Sidjil merilis EP pertama yang bertajuk “Manusia Senyawa Tanah” yang berisikan 4 track yakni Manusia Senyawa Tanah, Rajam Kata, Gelapnya Hitam dan Rekonstruksi Keji. Pertengahan tahun 2013 Sidjil mulai merancang materi-materi untuk album berikutnya dan pada akhir tahun 2013 Sidjil mulai masuk studio untuk merekam materi-materi tersebut. Pada saat itu Adekodel (vocal) memutuskan untuk hengkang dari Sidjil. Tidak lama kami mencari seseorang untuk mengisi kekosonganpada vocal tersebut. Dery, salah satu teman dan juga seorang vocalist dari band kerabat yakni Obstinate akhirnya masuk untuk mengisi kekosongan tersebut, dan Dery resmi menjadi bagian dari Sidjil hingga saat ini.

MEMBERS

Udin Justo

Guitar

Ivan

Drum

Febby

Guitar

Dery

Vocal

Deli

Bass

SONGS

  • Unblessing Land

  • Rekonstruksi Keji

  • Hateness

Website ini hanya diperuntukkan bagi Anda yang berusia 18 tahun ke atas.