Tiad Hilm Merangkum 20 Tahun Hidupnya Lewat Album LONESOME

Tiad Hilm Merangkum 20 Tahun Hidupnya Lewat Album LONESOME

Sumber foto : Press release Tiad Hilm

Tiad menuturkan jika album LONESOME tersebut menceritakan perjalanan 20 tahun hidupnya, dengan segala masalah, dan bagaimana dia dapat melaluinya selama ini.

Apa jadinya jika seorang pecinta musik hip hop, yang terinspirasi oleh Kanye West, Bam Mastro, Michael Jackson, Childish Gambino, dan Frank Ocean, kemudian memproklamirkan dirinya jadi soeorang hip hop artis, yang dengan semua talenta dan sense of music miliknya, mampu memberikan pendekatan pribadi melalui lirik, serta nada-nada kontemporer yang luas, dengan detail-detail personal kepada para pendengarnya?

Jawabannya ada pada seorang bernama Tiad Hilm. Seorang hip hop artist/songwriter, yang juga merupakan co-founder HILLS Collective. Dia merefleksikan karyanya dari berbagai pengaruh musik yang selama ini diterima, lalu membalut itu dengan lirik-lirik personal, yang bukan tidak mungkin bisa melekat di hati pendengarnya. Seperti apa yang dia tulis dalam albumnya yang berjudul LONESOME.

Dari rilisan pers yang DCDC terima, Tiad menuturkan jika album LONESOME tersebut menceritakan perjalanan 20 tahun hidupnya, dengan segala masalah, dan bagaimana dia dapat melaluinya selama ini.  Selain itu, LONESOME juga menjelaskan sifat dasar manusia, yang akan selalu sendiri sejak lahir hingga mati.  Maka dari itu, Tiad Hilm dalam albumnya berusaha mengingatkan pendengarnya bahwa self-recognition merupakan hal yang krusial untuk dimiliki setiap orang.

Untuk proses produksinya sendiri, album LONESOME menghabiskan waktu sekitar satu tahun, dan dibantu oleh Luthfi Adianto (Cosmicburp) sebagai record producer, juga deretan musisi bertalenta seperti Kanina, Moch. Aditya, Moe Hummid, Foolish Commander, dan Aknostra, yang didaulat sebagai guest features. Sedangkan untuk cover art nya dikerjakan oleh Achmad Habibie, sebagai fotografer, dan Tiad Hilm sendiri sebagai graphic designer.

Untuk lebih menguatkan isian lagu-lagu yang ada dalam album LONESOME, Tiad Hilm juga akan segera menampilkan lagunya dalam bentuk visual berupa video klip, yang mengambil dua buah lagu dari album tersebut, dan akan dia rilis dalam waktu dekat. So, kita tunggu saja ya coklatfriends!

BACA JUGA - Memaknai Kematian Lewat Lagu Gardenia

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner