The Sugar Spun Rilis Double Single Tentang Polemik Isolasi Mandiri

The Sugar Spun Rilis Double Single Tentang Polemik Isolasi Mandiri

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers The Sugar Spun

Dua lagu baru dari The Sugar Spun (“Sugar Snap” dan “Can’t You See Mama?”) dibuat pada saat mereka bertiga sedang menjalani proses isolasi mandiri di satu rumah yang sama

Menutup akhir tahun 2019 lalu, kolektif musik yang menamakan dirinya The Sugar Spun melepas debut mini albumnya yang berjudul All The Tracks Based On My Feelings And This Is What It Looks Like. Sebuah mini album yang ikut pula memantik semangat mereka untuk terus berkarya, serta menapakan kakinya di ranah musik tanah air. Meneruskan perjalanan bermusiknya, Juni 2020 mereka kembali merilis karya terbarunya, yang kali ini digambarkan lewat sebuah video klip dari lagu berjudul “War”.

Setelah setahun tidak mengeluarkan karya, Trio Indie Rock asal Bandung The Sugar Spun kembali hadir dengan double single “Sugar Snap” dan “Can’t You See Mama?”.  Diakui oleh mereka jika perilisan double single ini merupakan rangkaian dari album pertama mereka yang akan dilepas 15 Oktober mendatang dibawah naungan Orange Cliff Records.

Lebih jauh berkisah tentang lagunya, diakui oleh mereka jika dua lagu ini mengangkat tema self isolation, di mana hal itu berbanding lurus pula dengan proses pengerjaan lagu yang juga dilakukan pada saat mereka bertiga sedang menjalani proses isolasi mandiri di satu rumah yang sama. Dengan semua pola kreasi yang mereka punya, The Sugar Spun menuliskan polemik tentang isolasi mandiri dalam dua lagu barunya. Lagu “Sugar Snap” menceritakan tentang ketakutan kehilangan orang-orang terdekat tanpa kita sadari, yang bisa saja berdampak atau disebabkan oleh isolasi mandiri. Sedangkan lagu “Can't You See Mama?” menceritakan tentang cara The Sugar Spun melihat hal-hal buruk yang terjadi pada tahun 2020 dan harapan mereka untuk melihat dunia lebih baik kedepannya.

Dengan konsep rilis dua single di waktu bersamaan, The Sugar Spun ingin memberikan gambaran/clue bahwa album mereka bakal penuh dengan berbagai macam mood. Hal ini ditandai dengan betapa kontrasnya musik dan warna antara dua single ini. Tak hanya itu, mereka juga melepas video klip dari 2 single tersebut di kanal youtube mereka. Simak videonya melalui tautan di bawah ini.

BACA JUGA - 15 Tahun Berkarir di Belanda, Juno Rey Siap Menginvasi Publik Musik Tanah Air

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner