Tanpa Bongkar Sosok di Lini Depan, Beside Rilis

Tanpa Bongkar Sosok di Lini Depan, Beside Rilis "Absolute Insane"

Foto didapatkan dari siaran pers. Kredit foto tidak disertakan.

Veteran metal berusia 22 tahun asal Bandung, Beside kembali menambah bising ranah musik cadas Indonesia. Single terbaru bertajuk "Absolute Insane" dirilis dengan bantuan seorang vokalis yang masih dirahasiakan.

Tepat hari ini, 18 Oktober 2019, unit metal asal Bandung, Beside merilis satu buah single terbaru. Lagu berjudul "Absolute Insane" jadi karya pertama setelah Agrog tak lagi mengisi lini depan Beside. Dibantu oleh seorang vokalis tamu yang masih dirahasiakan, Achmad "Bebi" Rustandi (drum), Tri "Izal" Afrizal (bas), Roy Nat Siregar (gitar) dan Wildan Wiliansyah (gitar) kembali menghajar telinga penikmat musik cadas dan mempertahankan eksistensi mereka yang tahun ini genap menginjak 22 tahun dengan karya terbaru.

Keras kepala sepertinya definisi yang paling tepat untuk Beside. Perjalanan mereka selama lebih dari dua dekade dihiasi berbagai dinamika, termasuk beberapa kali mengalami bongkar pasang personil. Tapi, tidak ada tanda-tanda dari mereka untuk berhenti. Beside tetap tegap dan kuat berdiri, terutama berkat suntikan nutrisi dari para Exterminator (sebutan untuk penggemar Beside). "Absolute Insane" jadi bukti lainnya dari kegigihan Beside untuk tetap berkarya dan meramaikan ranah musik bawah tanah Indonesia. Lagu ini direkam di Fun House Studio, dioperatori dan diproduseri oleh sound engineer ternama sekaligus gitaris dari band Forgotten, yaitu Toteng.

Lewat "Absolute Insane", Beside menggarap musik yang lebih matang dengan penggalian emosi yang dirasakan. Beside menyatakan bahwa di lagu ini mereka bercerita tentang adanya partikel-partikel kecil yang ingin menghancurkan Beside agar mereka lenyap dan tenggelam. Namun, kembali lagi, 22 tahun mampu bertahan dari beragam gempuran membuat mereka terpatri dengan semakin kuat. Berbagai pencapaian juga sudah jadi bagian dalam perjalanan hidup Beside yang memberi energi untuk terus berkarya dan membungkam yang mesti dibungkam.

"Absolute Insane" dirilis secara digital dan bisa dinikmati lewat kanal-kanal streaming, seperti Spotify, Apple Music, Tidal, Deezer, Amazon dan lain-lain. Single ini juga jadi penanda langkah-langkah Beside berikutnya, mengantar kita untuk bersiap pada kejutan-kejutan lainnya yang segera dihadirkan pada bulan-bulan mendatang.

BACA JUGA - "A Journey to Wacken Metal Battle 2017 Germany"; Merayakan 21 Tahun dengan Prestasi

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner