Single Terbaru Bernuansa Dream Pop Dari Space Comma Space

Single Terbaru Bernuansa Dream Pop Dari Space Comma Space

Sumber Foto : Press Release Space Comma Space

Sentuhan synthesizers ala dream pop/ambient disuguhkan Space Comma Space dalam single terbarunya yang bertajuk “Strange Poses”

Synthesizers adalah instrumen musik elektronik yang pastinya sudah tidak asing lagi di telinga kalian. Alat musik yang ditemukan oleh ‘tukang listrik’ bernama Robert Moog pada tahun 1960-an ini sering kita dengar disela-sela lagu dari musikus-musikus seperti Bottlesmoker, Goodnight Electric, HMGNC, dan Rayssa Dynta.

Satu hal yang kemudian turut menginspirasi grup musik Space Coma Space. Sentuhan synthesizers ala dream pop/ambient mereka suguhkan dalam single terbarunya yang bertajuk “Strange Poses”. Dikutip dari siaran persnya, “Strange Poses” ini adalah sebuah lagu yang kental dengan energi berlebih khas musik rock, di mana pada prosesnya mereka melibatkan Bureau Mantis, label rekaman independen yang berbasis di Jakarta Selatan.

Hampir setahun berlalu setelah duo indie rock ini merilis double-single “Pale in Time / Loveless Malaise” dan “A Deeper Blue / I Spring to You”, mereka kembali dengan single barunya yang bisa kalian simak melalui tautan di bawah ini.  

BACA JUGA - “It’s Ok!” : Suguhan Animasi Penuh Warna Dari Paw’s Letter

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner