Persembahan Arek Malang dari Tanah Britania

Persembahan Arek Malang dari Tanah Britania

Sumber foto: Rilisan pers Christabel Annora. Foto Christabel Annora oleh Queena Kwan.

Lagu berjudul “Dari Jauh” dikerjakan oleh Christabel Annora di sela-sela kesibukannya menuntut ilmu di kota Edinburgh, Skotlandia.

Pianis merangkap singer/songwriter asal kota Malang, Christabel Annora, resmi merilis single baru yang berjudul “Dari Jauh” pada tanggal 1 Maret 2018 lalu. Menurut rilisan pers yang DCDC terima, lagu ini merupakan materi musik paling baru dan belum pernah dirilis sebelumnya dari perempuan yang sekarang sedang menjalani studi di UK. Dari negeri Britania Raya, musisi asal kota Malang ini menulis tembang syahdu sarat renungan, yang berbicara soal perasaan rindu akan rumah dan kampung halaman. Sebuah kegundahan yang lazim bagi setiap anak perantauan. 

Dia menuturkan jika materi musik “Dari Jauh” dikerjakan oleh Christabel Annora di sela-sela kesibukannya menuntut ilmu di kota Edinburgh, Skotlandia. Musik dasar dan liriknya dia kerjakan sendiri di sana, dan dalam proses pengerjaan lagu ini, dia juga dibantu oleh teman barunya, Wilson Lisan, yang mengisi klarinet. Wilson Lisan sendiri merupakan orang asli Yogyakarta, yang kebetulan juga sedang kuliah di UK. 

Ditambahkan pula olehnya jika lagu ini bercerita tentang orang yang sedang jauh dari rumah. Alasannya beragam, bisa karena alasan bekerja, studi, atau yang lain. Sederhananya, dia menulis lagu ini untuk memberi semacam asupan semangat bagi orang-orang yang senasib dengannya, ketika berada jauh di perantauan. Hal ini diakui pula oleh dia jika inspirasinya datang ketika dia sedang merasakan homesick, ditambah dengan pengamatannya akan teman-temannya yang juga merasakan homesick.


Sumber foto: Rilisan pers Christabel Annora. Foto dan ilustrasi sampul “Dari Jauh” oleh Hendisgorge.

Tentang Christabel Annora sendiri, dalam karir bermusiknya, dia telah mengeluarkan debut albumnya yang Talking Days, rilisan Barongsai Records pada bulan Mei 2016 lalu. Dia juga sempat terlibat dalam berbagai proyek musikal bersama sejumlah musisi tanah air – seperti Silampukau, Payung Teduh, hingga Slank. Sedangkan untuk single “Dari Jauh” sendiri, menurutnya akan menjadi salah satu lagu yang termuat pada bakal album kedua Christabel Annora, yang rencananya dirilis tahun ini juga. Tentang perkembangan album keduanya itu, dia memberi sedikit bocoran jika sejauh ini sudah ada tiga lagu yang berhasil direkam olehnya.  

Saat ini, single “Dari Jauh” sudah tersedia pada layanan musik digital seperti Spotify, iTunes, dan Apple Music. Dalam waktu dekat, juga akan dirilis versi video liriknya melalui kanal YouTube.

BACA JUGA - Shawn Memperlihatkan "Wajah Musik" yang Baru

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner