Penggambaran

Penggambaran "Legacy" dalam Video Musik

Terbaru dari Bye Bye Bunny, video klip dari salah satu materi dalam album perdana mereka.

Setelah menelurkan album bertajuk Legacy pada tahun 2016 lalu, Bye Bye Bunny kali ini meluncurkan sebuah video klip yang masih diambil dari album tersebut. Lagu yang berjudul sama dengan albumnya, “Legacy” menjadi amunisi terbaru dari Bye Bye Bunny. Video klip ini digarap bersama Beholder Records, yang juga merilis album mereka.

Bye Bye Bunny sendiri adalah band yang aktif bermusik di tahun 2010. Legacy adalah album perdana dari mereka, di mana proses pembuatan album ini memakan waktu hingga tiga tahun lamanya. Meski memiliki fokus utama pada musik deathcore, Bye Bye Bunny memadukan unsur death metal, hardcore, dan “death cartoon symphonies” dalam Legacy, sehingga karya mereka terdengar semakin berwarna.

BACA JUGA - Membuka Tahun 2018 Weekenders Agogo Merilis Ode Patah Hati Lewat Lagunya

Video klip “Legacy” dirilis tepat di awal tahun 2018. Mereka mengedepankan unsur dan nuansa yang gelap di setiap detik dalam videonya, yang secara konstan menyoroti permainan tiap personilnya kala “menyiksa” instrumen masing-masing. Video ini juga sudah bisa disimak melalui kanal YouTube Bye Bye Bunny (BYEBYEBUNNYOFFICIAL).

Foto diambil dari rilisan pers Bye Bye Bunny

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner