Joe Million Menelusuri Jalanan Sukabumi Via Klip Musik Single

Joe Million Menelusuri Jalanan Sukabumi Via Klip Musik Single "BOMBARDIR!"

Foto didapatkan dari siaran pers. Kredit tidak disertakan.

Sebuah frasa gila teror dengan rima. Single hip-hop bawah tanah ini dibantu Bujangan Urban, Dangerdope, Densky9, Anomaliks, Allans Soebakir, Blxman, Zulkarnaen, Mareundank, Dede Lukman, Mesin Suara serta Sinema Pinggiran.

Sebagai rapper dengan reputasi keras kepala, Joe Million asal Papua - Indonesia Timur, berhenti pada satu titik aman bukan bagian dari kamus hidup mayoritas orang-orang yang dari kawasan ini. Setelah menjajaki udara dan audiens kala menjelajahi tur Eropa akhir tahun lalu, seakan tidak ingin menyia-nyiakan tahun 2020, kini Joe Million kembali merilis sebuah klip musik untuk single utamanya; "BOMBARDIR!".

Seakan tak pernah lelah dalam berkolaborasi dengan punggawa lintas disiplin ilmu, "BOMBARDIR!" adalah single yang terdapat pada album bersama Dangerdope yang diambil dari judul album yang sama. Joe Million yang menjamah beberapa medium aksi; mulai dari tur album, tur dokumenter, hingga akhirnya ia melakukan penetrasi cukup dalam ke medium visual, yakni merilis sebuah klip berkonsep raw yang digarap matang oleh tangan dingin Sinema Pinggiran.

“Dalam lirik lagu 'BOMBARDIR!', Joe menceritakan perjalanan, pendalaman, dan pengabdiannya di dunia hip-hop walau jalan yg dipilih kadang meliuk-liuk, kadang di samping arus, Joe Million adalah rapper monumental,” ungkap Allan Soebakir sebagai sutradara.

Dalam penggarapannya, Sinema Pinggiran mencoba teknik visual mapping yang ditempatkan di sudut-sudut gelap kota Sukabumi di malam hari agar terbentuk suasana underground dan menunjukan besarnya pengabdian Joe untuk hip-hop. Lagipula, siapa yang berani menantangnya?

BACA JUGA - Joe Million & Indra Menus Rilis Album Bertema Gelap di Hari Diabetes Sedunia

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner