Hulica Suarakan Keresahan Mimpi Lewat Single Perdananya.

Hulica Suarakan Keresahan Mimpi Lewat Single Perdananya.

Menggabungkan berbagai unsur musik yang mungkin asing menjadi keunikan tersendiri ketika mendengar single ini.

Salah satu grup musik asal Kota Bandung, Hulica baru saja merilis single perdananya berjudul “And On That Day, Our Captain Went Off The Deck”. Lewat single yang juga bekerjasama dengan pihak Holytunes ini, Hulica memadukan keresahan mengenai mimpi berbalut dengan musik math-rock dengan kualitas tiga unsur musik berbeda.

BACA JUGA - Dua Tahun Tanpa Pergerakan, Akhirnya SENN Kembali Menghantam

Kehadiran musik math-rock yang mungkin kurang dekat dengan penikmat musik di ranah lokal, menjadi keunikan tersendiri untuk materi musik yang ditawarkan oleh Hulica terutama pada single perdananya “And On That Day, Our Captain Went Off The Deck” ini. Beberapa unsur yang terdengar secara subyektif dalam single ini diantaranya berupa math-rock, indie-rock, dan emo. Secara kualitas single ini sangat baik, namun pada part vokal tidak terlalu cocok dan kurang pas tapi keseluruhannya layak untuk disebarluaskan. Lewat siaran pers-nya, Hulica menjelaskan bahwa lagu ini bercerita mengenai sosok seseorang yang pergi dari kehidupannya dan memulai kehidupan dengan asa yang baru. Di lagu ini juga terdapat bagian chorus yang pada bagian tersebut Hulica ingin mengajak para pendengar untuk bersama menyanyikan keresahan terhadap mimpinya.

Dalam penyebarluasan kepada pendengar musik tanah air mengenai single ini, Hulica merilis dalam format digital yang dapat dikunjungi kanal Bancamp resminya. Serta lagu ini juga nantinya akan dirilis dalam format fisik CD-R bersama dengan 2 lagu dari demo EP mereka berjudul “Pokémon Hype Club dan “Axonica’s House”. 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner