Zigi Zaga Akan Membawa Psycho Mob Ke Pusaran Moshpit Agustus Mendatang

Zigi Zaga Akan Membawa Psycho Mob Ke Pusaran Moshpit Agustus Mendatang

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Zigi Zaga

Zigi Zaga mengadakan pesta peluncuran official dari album Psycho Mob ada tanggal 10 Agustus 2019 di Joglo Beer Kemang, Jakarta.

September tahun lalu menjadi satu hal istimewa bagi kolektif yang menamakan dirinya Zigi Zaga ini. Lewat sebuah single perdana berjudul “Kill The Noise”, yang juga disuguhkan dalam format video musik garapan sutradara Henry Batman (Jadugar & Goodnight Electric), menandai kedatangan Rika Putrianjani (vokal), Emil Pahlevi (gitar), Eka Annash (bass) dan Wizra Uchra (drum) di ranah musik tanah air, yang kiranya sayang untuk dilewatkan. Tidak ingin berpuas diri dengan hanya melahirkan sebuah single, mereka meneruskan perjalanan bermusiknya dengan merilis sebuah album berjudul Psycho Mob, bersamaan dengan helatan Record Store Day 2019 (13 April) lalu. Dengan melibatkan label asal Bandung, Disaster Records, album ini menjadi satu hal yang layak disimak, karena merupakan hasil proses jerih payah pengerjaan Zigi Zaga yang memakan waktu 3,5 tahun.

Lebih jauh tentang albumnya, mereka menuturkan jika keseluruhan materi album ini direkam di studio ALS Rempoa (Tangerang) dan Starlight Studio Pondok Kelapa (Jakarta Timur). Ditambahkan pula oleh mereka jika produksi album dikerjakan dengan biaya sendiri, dan merupakan buah karya dari ke-empat personil, dengan perpaduan karakter yang eklektik dan eksplosif. Tentang musiknya sendiri, pondasi dasar musik Zigi Zaga adalah Punk Rock yang di-injeksi elemen lain seperti Grunge, Blues, Heavy Metal hingga Pop. Kental dengan pengaruh band Alternative Rock 90an serta meminjam referensi dari Pixies, Sonic Youth, Smashing Pumpkins, hingga ke nama legendaris seperti Talking Heads, ESG, Patti Smith, Joan Jett & The Runaways.

 

artwork untuk album Psycho Mob, karya dari Albert Topiliang

Tentang pemilihan judul Psycho Mob sendiri menurut mereka terinspirasi dari serial komik anime Jepang berjudul Mob Psycho 100. Dipubikasi tahun 2012, bercerita tentang karakter seorang remaja mempunyai kekuatan psikologis dahsyat yang bisa meledak dibawah tekanan. Satu hal yang diakui mereka menjadi sebuah narasi sempurna untuk diadaptasi sebagai judul album. Ilustrasi sampul album dibuat oleh Albert Topiliang, seorang ilustrator dan seniman grafis muda berbakat asal Jogja.

Seakan ingin membawa isian album Psycho Mob ke pusaran moshpit, Zigi Zaga mengadakan pesta peluncuran official dari debut album mereka tersebut pada tanggal 10 Agustus 2019 di Joglo Beer Kemang. Selain itu acara ini juga merupakan perayaan peluncuran single & video klip baru Zigi Zaga berjudul “I Got A Feeling”, yang masih diambil dari album yang sama.

Menariknya lagi, acara perayaan ini juga akan diramaikan oleh band pembuka asal Bandung Bananach, dan Lips! Band asal Jakarta. Kedua band ini sedang menanjak sebagai band baru terpanas saat ini. Ikuti terus info terbaru dari Zigi Zaga melalui akun instagram mereka @zigizagaband.

BACA JUGA - Sajian Visual Menarik Dalam Debut Single Zigi Zaga

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner