“We Are” Sebuah Single Pembeda Piratez

“We Are” Sebuah Single Pembeda Piratez

By: Karel

 

Setelah berhasil menggondol gelar “Favourite New Comers” pada perhelatan Indonesia Cutting Edge Music Awards (ICEMA) pada akhir 2014 lalu, band  alternative rock yang sejak 2008 telah memulai karier bermusiknya, telah merilis single terbarunya pada 21 februari 2015 lalu. Pada setiap lirik lagunya yang dirasa selalu membawa pesan-pesan moral tentang fenomena sosial, ambisi dan amarah, Piratez telah menelurkan dua album dan dua single lepas sejak sampai dengan saat ini.

Single terbaru Piratez yang berjudul “We Are” yang diluncurkan pada akhir pekan ketiga Februari ini didistribusikan melalui puluhan ritel online international seperti iTunes, Amazon, dan Spotify, dan juga akan diberikan gratis kepada publik dengan batasan jumlah download melalui akun Soundcloud milik Piratez. 

Kali ini “We Are” akan terdengar sangat berbeda dengan lagu – lagu sebelumnya, karena sejak awal Piratez berkomitmen untuk selalu mencoba menyajikan hal berbeda disetiap karyanya, diakui “We Are” adalah salah satu propaganda transisi musik mereka menuju album ketiganya nanti yang rencananya juga akan digarap pada tahun ini, namun “We Are” bukanlah gambaran dari album ketiga Piratez nanti. album ketiga nanti yang akan lebih konseptual.

Piratez We Are Video Teaser

 

Contact:

facebook

twitter

soundcloud

youtube 

Foto: Piratez Docs.

 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner