Wacken Metal Battle Indonesia 2019 Kembali Diselenggarakan!

Wacken Metal Battle Indonesia 2019 Kembali Diselenggarakan!

Semua band ekstrim di tanah air harus mulai mempersiapkan mental, nyali dan materi-materi terbaiknya. Kompetisi kelas dunia, Wacken Metal Battle akan kembali dihelat di Indonesia. Siapa yang akan mewakili Indonesia tahun ini?

Setelah sukses memberangkatkan dua band untuk mewakili Indonesia di tahun 2017 dan 2018, Wacken Metal Battle Indonesia akan kembali diselenggarakan tahun ini. DjarumCoklatDotCom (DCDC), ATAP Promotions dan The Metal Rebel kembali bekerja sama untuk menggarap kompetisi skala nasional ini dan terbuka untuk semua band dengan aliran musik ekstrim di tanah air.

Wacken Metal Battle sendiri merupakan sub-program yang terdapat dalam Wacken Open Air, sebuah festival musik cadas dan termasuk salah satu festival terbesar di dunia. Lebih dari 80.000 orang dari seluruh dunia hadir di gelaran yang diselenggarakan selama empat hari tersebut, yang berlokasi di desa Wacken, sebelah utara Jerman. Wacken Metal Battle yang dihelat di Jerman berskala internasional, mempertemukan lebih dari 20 band unggulan dari berbagai negara untuk memperebutkan posisi terbaik. Isu yang lebih penting dari ajang ini adalah mereka mendapatkan sorotan dari berbagai media internasional dan tentunya mempermudah kesempatan untuk melakukan penetrasi di dunia musik ekstrim mancanegara.

Kabarnya, tahun ini ada 30 negara yang dilibatkan dalam Wacken Metal Battle, yaitu Austria, Belgia, Kanada, Republik Kaukasus, Amerika Tengah, Cina, Denmark, Mesir, Jerman, Yunani, Hungaria, Islandia, Subbenua India, Indonesia, Irlandia, Italia, Jepang, Latvia, Lithuania, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Rusia, Slovakia, Spanyol, Afrika Selatan, Uruguay, Ukraina dan Amerika Serikat. Sementara itu, ada juga beberapa negara yang tidak dilibatkan di tahun 2019, yaitu Argentina, Bulgaria, Karibia, Estonia, Yugoslavia, Kepulauan Faroe, Finlandia, Perancis, Israel, Luksemburg, Meksiko, Rumania, Swiss dan Swedia. Ini adalah keputusan yang dibuat oleh pihak Wacken Open Air, terkait dengan sistem rolling agar bisa memberi kesempatan yang merata untuk setiap negara.

Wacken Open Air tahun 2019 semakin spesial karena di tahun ini mereka genap berusia 30 tahun. Akan ada beragam konten khusus yang mereka garap untuk merayakan usia yang menginjak tiga dekade ini. Slayer, Sabaton, Opeth, Meshuggah, Parkway Drive, Within Temptation dan ratusan band internasional lainnya akan tampil di salah satu dari delapan panggung yang ada di Wacken Open Air. Bahkan, tiket untuk Wacken Open Air sudah habis terjual sejak bulan Agustus 2018 lalu.

Untuk semua band beraliran ekstrim di Indonesia, kesempatan kembali terbuka. Pendaftaran akan segera dibuka dan seluruh informasi terkait Wacken Metal Battle Indonesia 2019 akan diumumkan melalui akun media sosial DjarumCoklatDotCom (DCDC). Segera persiapkan mental, nyali dan materi terbaik kalian untuk bertempur di Wacken Metal Battle Indonesia 2019!

BACA JUGA - Hari Generasi & Buux Frederiksen Menyulap Otong (Koil) Jadi 'Mendadak Punk'!

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner