Usai Singapur, The Fox And The Thieves Akan Bertandang Ke Korea Selatan

Usai Singapur, The Fox And The Thieves Akan Bertandang Ke Korea Selatan

Di festival musik gelaran Zandari itu, rencannya The Fox And The Thieves akan melepas album penuh pertamanya.

Selepas perjalannya pada bulan Juni 2016 lalu – ajang perilisan EP Diversity lewat festival ‘Baybeats Festival Singapore 2016’. Empat pemuda yang tergabung dalam grup musik Rock bernama The Fox And The Thieves (Thievfox) rencananya akan memeriahkan di salah festival musik Korea Selatan bertajuk ‘Zandari Festa 2017’ sebagai perjalanan keduanya ke luar negeri. Momen ini pun akan dimanfaatkan oleh The Fox And The Thieves sebagai ajang perilisan album penuh pertamanya.

Sebetulnya kalo dari Panitia nya sih hanya menyediakan 1 Gigs, tapi ga membatasi kalo misal mau gelar konser di korea nya diluar Zandari” Ungkap Buyung (manajer Thievfox) via chat Whatsapp.

Namun, perjalanan tersebut masih rencana dan belum dipastikan akan mengisi salah satu acara festival musik di negara yang khas dengan genre K-Pop tersebut di karenakan beberapa kendala seperti konfirmasi keberangkatan dan financial pastinya ketika mereka di Korea Selatan nanti. Kabar mengenai dipilihnya The Fox And The Thieves – bertandang ke Korea Selatan itu, awalnya mereka ‘iseng’ mencari tahu mengenai festival musik yang ada di benua Asia. Tanpa sengaja mereka menemukan salah satu warga kota kelahirannya, Bandung, mem-posting acara bernama Zandari Festa, pihak penyelenggara pun membuka open submit band kala itu dan secara gesit The Fox And The Thieves langsung mendaftarkan diri mereka yang kini mereka dinyatakan lolos kurasi.

Untuk fix nya kita belum tau kapan nya, karena kita garus ngasih konfirmasi (berupa tiket pesawat PP) baru nanti keluar jadwal fix nya. Sejauh ini sih acaranya di pastiin dari 29 Sept sampe 1 Oktober 2017”, Terang Buyung via chat Whatsapp.

Perkembangan musik The Fox And The Thieves sendiri, juga sempat mengalami realita dalam sebuah grup musik dimana hengkangnya beberapa personil hingga kini menetapkan Al (Bassist/Vocal), Aldo (Synthesizer) dan Bongky (Guitar) sebagai formasi terbarunya. Diluar itu, eksistensi musik mereka sebenarnya dikatakan sangat baik khsususnya di jalur musik Rock yang melebur dengan pengemasan unsur genre lain seperti Psychedelic Rock dan Stoner Rock. Hal itu telah mereka berikan di debut EP Diversity yang berisikan 3 lagu seperti “Foxes”, “Deep Space Alligator”, dan “Solemn” yang secara tidak langsung terdaftar dengan jajaran karya musisi di industry musik Indoesia.

Rencana nya kita (sebelum ada info ke korea) ini teh bakal release album perdana kita (Thievfox), sekarang lagi menjelang rekaman masih nyocokin jadwal karena si AL (vocalis) baru beres sidang dan baru beresin karya buat pameran di luar juga”, Jelas Buyung via chat Whatsapp.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner