Unti Post-rock Jambi, Semiotika Bergerak Kembali

Unti Post-rock Jambi, Semiotika Bergerak Kembali

Sumber foto : Facebook Semiotika

Berkongsi dibawah bendera label indiependen populer asal Palembang, Semiotika merilis single terbarunya dengan pengembangan ‘sound’ yang matang.

Ruang, adalah sebuah jejak awal dari kelompok musik ini. Lewat mini album tersebut, nama Semiotika pada 2015, sebagai trio post-rock/experimental mulai dilirik oleh segelintir orang. Sampai akhirnya, gerakannya mulai redup dengan tidak merilis satu karya pun dan kini mereka telah kembali akibat kongsian yang terjalin dengan label Rimauman Music, menghasilkan sebuah single berjudul “Gelombang Darat”.

Dibandingkan materi sebelumnya, musikalitas Semiotika terdengar cukup matang di lagu barunya ini. Mungkin lebih tepatnya bisa dibilang segar tanpa menghilangkan unsur menggantung pada ketukan serta lead melodi mengawang, sebagai pembeda band post-rock ini dengan band sejenis mereka lainnya di Indonesia bahkan mungkin di dunia. Secara sudut pandang personal, ketika mendengarkan lagu ini sebuah lansekap akan hutan yang asri beserta pepohonan yang rindang turut menghiasi sepanjang lagunya diputarkan. Mungkin, dan mungkin ini juga yang membuat Rimauman Music berkolaborasi dengan mereka pada hajatan RSD 2018 yang sebentar lagi akan tiba.

Pada hari rilisan perayaan rilisan fisik sedunia itu, dua pihak ini akan merilis sesuatu. Tak lain dan tak bukan adalah sebuah rilisan kaset pita EP Gelombang Darat + kupon download digital + bundle merchandise, yang akan dirilis pada tanggal 21 April bertepatan dengan RSD 2018. Sebelum mendapatkannya, silahkan disimak dulu seperti apa Semiotika sekarang pasca hibernasi mereka.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner