Soroti Tren 'PDKT' Lewat Direct Message, Delorians Lepas

Soroti Tren 'PDKT' Lewat Direct Message, Delorians Lepas "SLIDE THRU DMS"

Foto dan artwork didapatkan dari siaran pers. Kredit tidak disertakan.

Tren yang ramai di kalangan milenial maupun Gen-Z menarik perhatian Delorians untuk dibuat karya. Melakukan pendekatan dengan tujuan romantis lewat Direct Message, Delorians mengangkat tren tersebut dalam karya berjudul "SLIDE THRU DMS" bersama Winda Claudia.

Produser, penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jakarta, Delorians melepas sebuah single baru di pertengahan Februari 2021. Musisi kamar tidur dengan musik yang ia namai sunny pop atau dream pop ini merilis lagu berjudul "SLIDE THRU DMS", karya yang dirilis setelah "Bunga" pada Januari lalu. Untuk single ini, Delorians mengajak Winda Claudia untuk berkolaborasi.

Dapat ditebak lewat judulnya, "SLIDE THRU DMS" adalah sebuah tren masa kini yang banyak dilakukan generasi milenial maupun Gen-Z: melakukan pendekatan melalui media sosial khususnya fitur Direct Message (DM) Instagram. Fitur yang menawarkan privasi ini seringkali dimanfaatkan untuk hal-hal yang bertujuan romantis.

Lewat kemasan yang fun dan upbeat, Delorians mencoba untuk menonjolkan positive vibes di lagu ini. Juga, dengan pilihan musik yang ia sebut lebih universal, Delorians harap lagu ini bisa dinikmati oleh semua kalangan. Selain itu, lewat tema yang menurutnya memang kerap dilakukan anak muda seusianya, ia harap "SLIDE THRU DMS" mampu mewakili perasaan dan membangkitkan mood pendengarnya yang sedang jatuh cinta atau melakukan pendekatan lewat media sosial.

"SLIDE THRU DMS" dirilis pada 19 Februari 2021. Lagu ini didistribusikan secara digital dan sudah bisa dinikmati di seluruh pelantar musik streaming.

BACA JUGA - "Medium Dancing Beat" dari Delorians; Satu Lagu, Dua Sudut Pandang

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner