Seahoarse Luncurkan Lagu Terakhir Yang Bernuansa Cukup Ceria

Seahoarse Luncurkan Lagu Terakhir Yang Bernuansa Cukup Ceria

Masih bertemakan perihal hubungan dalam percintaan, Seahoarse hadirkan sebuah lagu terakhir yang diselesaikan dalam proses penggarapan album bertajuk ‘Apprentice’.

Masuk sebagai rooster anyar dalam naungan label Kolibri Records, Seahoarse yang merupakan grup musik Dreampop asal Yogyakarta kembali meramaikan kancah musik tanah air. Kemunculannya kembali pun disembari lewat peluncuran lagu terakhir berupa single terbaru berjudul “Apprentice” dan sekaligus sebagai pemantik debut albumnya.

Berbeda dengan single pertamanya yang berhasil dirilis setahun lalu berjudul “Cricket Choir”, Seahoarse yang kemasi tema musik yang lebih dalam khususnya untuk single terbarunya. Ungkapan dalam single “Apprentice” lebih mengacu pada sebuah hubungan dua sejoli yang disatu sisi sang lelaki memiliki usia lebih dewasa dibandingkan wanita, harus bisa membawa hubungannya ke arah lebih baik. Namun, seiring waktu berjalan hubungan tersebut malah menjadikan sebuah pembelajaran bagi sepasang kekasih itu menjadi “apprentice of love making”, alias anak magang percintaan. Musikalitas yang dihadirkan dalam single “Apprentice” ini banyak memainkan unsur Jangly yang menitikberatkan pada efek delay seakan menciptakan nuansa mengawang-awang ala dreampop seperti Cocteau Twins. Untuk memperindah tampilan visual 2D pada single “Apprentice”, Seahoarse dibantu oleh salah satu personil Bedchamber bernama Ratta Bill sebagai artworker untuk single terbarunya dan Aditya Adam untuk foto. Kehadiran single “Apprentice” juga menandakan bahwa Seahoarse akan merilis debut albumnya dengan bertajuk Magical Objects oleh naungan label Kolibri Records dalam format fisik CD dan paket bundling.


Artwork single "Apprentice" by Ratta Bill

Seahoarse yang beranggotakan Gisela Swaragita (vokal / bass), Rudi Yulianto (gitar), Aditya Putra (drum),dan Judha Herdanta (gitar) mempersembahkan single “Apprentice” dalam format digital yang siap unduh. Namun, untuk dapat memiliki album Magical Objects mereka menyediakan sistem pre-order yang dapat dikunjungi lewat laman web berikut http://bit.ly/magicalobjects

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner