Musik Gloomy Crimson Diary Akan Hilangkan Mimpi Buruk Pendengar DCDC Substereo

Musik Gloomy Crimson Diary Akan Hilangkan Mimpi Buruk Pendengar DCDC Substereo

Beberapa waktu lalu, band alternatif rock asal Kota Malang Crimson Diary meluncurkan video klip berjudul “Tiada Lagi Mimpi Buruk”. Musik alternatif rock dari Crimson Diary yang kental dengan balutan rock nan gloomy mengudara di kanal Radio OZ 103.1 FM Bandung, dalam acara reguler DCDC Substereo pada tanggal 4 April 2017 pukul 9 malam. Penampilan mereka di DCDC Substereo kali ini merupakan sebuah rangkaian tur dari Crimson Diary untuk album keduanya.

Crimson Diary yang kini digawangi oleh Bill Walesa Natalendra (gitar), Muklis Huda (gitar), Agung ‘Bampho’ (bass), dan Dyan (drum) juga akan tampil di dua kota lainya yaitu Jakarta dan Purwkerto. Salah satu rooster dari Barongsai Records ini juga akan disiarkan secara live untuk menyapa para pendengar setia Radio OZ 103.1 FM terutama yang mengalami masalah akan tidurnya. Alunan musik yang kian gloomy dari Crimson Diary tak hanya sebagai penghilang mimpi buruk, melainkan juga menjadi salah satu alternatif bagi para pendengar Oz Radio 103.1 Fm Bandung, untuk melepas kelelahan pasca beraktifitas seharian.

Tak hanya Crimson Diary, band lainnya juga bisa tampil di tajuk DCDC Substereo. Caranya segera submit profile dan materi musik band ke rubric Shout Out ke website www.djarumcoklat.com

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner