Menjembatani Mini Albumnya, Kanekuro Rilis Single “Haunted Psycho Notes”

Menjembatani Mini Albumnya, Kanekuro Rilis Single “Haunted Psycho Notes”

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Kanekuro

Kanekuro mengaku jika single “Haunted Psycho Notes” mengangkat fenomena tentang gangguan kesehatan mental, di mana hal tersebut menjadi fenomena yang dianggap ‘keren’ bagi kalangan zaman sekarang

Sebuah lagu merupakan sebuah artefak penting bagi sebuah band, mengingat perannya cukup sentral sebagai pintu bagi pendengar untuk masuk dalam utopia yang direka si empunya karya. Karena itulah pada proses kreatifnya sebuah lagu melalui tahapan yang tidak mudah, dari mulai rekaman sampai akhirnya bisa muncul ke permukaan. Pun begitu dengan yang diamini oleh band Kanekuro kala mereka mempersiapkan perilisan single “Haunted Psycho Notes”.

Kuartet post punk/dark surf yang terbentuk pada tahun 2018 dan digawangi oleh Andre (vokal/synthesizer) Gesta (gitar) Rio (drum), dan Ginting (bass) ini melakukan proses panjang dan kendala didalam teknis rekaman single tersebut, di mana hal tersebut makin bertambah kompleks kala band ini juga meramu amunisi berbahaya lainnya dalam format mini album yang juga akan dirilis secepatnya oleh Skullism Records.

Lebih jauh bercerita tentang lagunya, mereka mengaku jika single “Haunted Psycho Notes” mengangkat fenomena tentang gangguan kesehatan mental, di mana hal tersebut dibagi ke dalam spesifikasi yang sejalan dengan gejala yang dirasa si penderita, dari mulai Skizofrenia, ADHD, Gangguan Kecemasan, Bipolar, hingga Introvert. Dua hal yang disebutkan belakangan (Bipolar dan Introvert) menjadi hal menarik bagi Kanekuro untuk mengangkatnya dalam sebuah lagu. “Selalu beredar di lingkungan kami tentang hal tersebut, maka kami menggambarkan situasi tersebut menjadi sebuah lagu”, ujar mereka, dikutip dari siaran pers yang DCDC terima.

Tentang hal ini, sang vokalis dan orang dibalik kemudian synthesizer di band ini menuturkan jika gangguan mental tersebut menjadi fenomena yang dianggap ‘keren’ bagi kalangan zaman sekarang, hingga ada kesan hal itu jadi suatu keharusan yang dibanggakan saat ini. “Dari segi liriknya pun sebagai figuratif dan sarcasm saja untuk pemaknaannya”, tambahnya.

Menariknya, single “Haunted Psycho Notes” ini pun hadir dalam bentuk visual yang disebar via kanal YouTube Skullism Records. Video ini digarap oleh salah satu sahabat mereka, Dharma Krisnahadi aka Omen. Proses lagu ini dilakukan secara mandiri untuk vokal, gitar dan bass. Proses produksi drum dikerjakan di Fantasy Reborn Records, yang dimiliki oleh drummer metal ternama Bali, Guz Cilik dari Trojan dan Natter Jack. Simak lagunya melalui tautan di bawah ini.

BACA JUGA - Lewat Single Barunya Deruh Ajak Pendengar Menari Dengan Memori Bahagianya

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner