Menggandeng Bam Mastro, Mantra Vutura Siap Meluaskan Pasarnya

Menggandeng Bam Mastro, Mantra Vutura Siap Meluaskan Pasarnya

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Mantra Vutura

Lagu “Moonlight” dinilai bisa mempresentasikan karakter suara khas Bam Mastro, dimana hal tersebut menjadi alasan utama Mantra Vutura memilih Bam sebagai kolaboratornya.

Terbentuk pada tahun 2017 lalu, Tristan Juliano & Zakari Danubrata, dua orang musisi yang membidani lahirnya Mantra Vutura. Dua elemen experimental dan elektronik yang grup ini gabungkan menjadi satu pola kreasi seru, dimana hal tersebut tertuang dalam sebuah mini album berjudul Solar Labyrinth, berisikan lima buah lagu, yang mengenalkan Mantra Vutura sebagai duo elektronik experimental, lewat polah tingkah unsur musik house dan instrumen perkusi.

Melanjutkan perjalanan bermusiknya, dan dalam rangka memperkenalkan musik mereka kepada khalayak yang lebih luas, kini mereka berkolaborasi dengan Bam Mastro untuk merilis single mereka yang berjudul “Moonlight”.

Lebih jauh tentang lagunya, menurut mereka lagu ini mempresentasikan karakter suara khas Bam Mastro, dimana hal tersebut menjadi alasan utama Mantra Vutura memilih Bam sebagai kolaboratornya. Ditambahkan pula oleh mereka jika lagu “Moonlight” tersusun oleh part bass yang kuat dari awal lagu, hingga hal itu mengundang para pendengar untuk bergoyang pada iramanya. Bertambah seru dengan ditambah dengan bagian reffrain yang tak kalah menarik, dengan menghadirkan lirik yang mudah diingat pendengar.

Secara makna, Mantra Vutura dan Bam Mastro ingin mengekspresikan bahwa rasa antara satu sama lain dalam sebuah hubungan bisa terkuak, ketika keduanya mau atau berani untuk menunjukkan. “We could grow stronger, when we’re together, show me love.” Menjadi salah satu bagian lirik yang Mantra Vutura rasa cukup mewakili lagu tersebut.

Seiring dengan eksplorasi Mantra Vutura dalam segi produksi lagu, mereka pun ingin menegaskan formasi mereka sebagai group daripada duo. Mereka ingin Mantra Vutura dikenal dengan formasi Tristan (keyboard & synthesizer), Zaki (drums, vocals, percussion), Ayla Adjie (percussions), Dovi Martindas (flute & saxophone), Ananda Thesvara (bass & synth Bass). Dengan identitas baru ini, Mantra Vutura pun menjanjikan adanya serangkaian rilisan taun ini. Simak lagu “Moonlight” melalui tautan di bawah ini.

BACA JUGA - Lewat Album ‘Kiser Kenamaan’, Lair Memotret Kehidupan Di Wilayah Pantura

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner