Mari Berdansa di Akhir Zaman Bersama Hockey Hook

Mari Berdansa di Akhir Zaman Bersama Hockey Hook

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Hockey Hook

Lagu “Dansa Akhir Zaman” menyiratkan pandangan nihilistik tentang cara Hockey Hook melihat kehidupan

Lebih dari satu dekade berdiri sebagai sebuah unit musik tentu bukan hal yang mudah. Satu hal yang kemudian diamini pula oleh band ska-punk asal Bandung yang sudah berkiprah selama 10 tahun lebih di scene musik tanah air, khususnya kota Bandung. Band yang digawangi oleh Ongki (vokal/gitar),  Ojan (bass),  Riyan (drum), Eki (perkusi), dan Tibon (Trombone) ini menandai eksistensi mereka di ranah musik dengan merilis single baru mereka yang berjudul “Dansa Akhir Zaman”. Perilisan ini menjadi penanda bahwa kelompok tersebut masih menjaga produktivitas mereka di usianya yang menginjak lebih dari satu dekade.

Suguhan musik ska punk dengan tempo cepat, diimbangi dengan teriakan vokal dan brass section yang setara lantangnya membuat lagu “Dansa Akhir Zaman” terdengar penuh energi yang menarik untuk disimak. Tidak hanya isian musiknya saja yang menarik, lagu ini menyiratkan pandangan nihilistik tentang cara mereka melihat kehidupan. Satu hal yang juga tertuang dalam lirik lagu ini.

“Kata ‘Dansa’ di lagu ini jadi analogi  untuk kita semua yang masih bisa menari dengan kehidupan yang tidak baik-baik saja,” ungkap Ongki.

Dalam penggarapan single terbarunya, Hockey Hook juga melibatkan Ghandi Eka, seorang ilustrator handal asal Bandung, untuk artwork “Dansa Akhir Zaman”. Gambar badut  berwajah malas menjadi sosok yang ditonjolkan karena dianggap mampu mewakili musik Hockey Hook hari ini: menyenangkan sekaligus menyiratkan kegetiran.

Lagu “Dansa Akhir Zaman” telah tersedia  di berbagai layanan streaming digital per-tanggal 31 Agustus lalu dan disusul oleh video lirik yang digarap oleh Dally Anbar (@korongmentah) dari Muchos Libre. Simak lagunya di bawah ini.

BACA JUGA - Guernica Club Gandeng Kara Chenoa di Single “Wheel Chain”

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner