Knockdown Tandai Kebengalannya di Single “Despotic”

Knockdown Tandai Kebengalannya di Single “Despotic”

Sumber Foto : Diambil dari rilisan pers Knockdown

“Despotic” bukan hanya musik semata; single ini adalah cermin emosi Knockdown selama masa-masa sulit pandemi

Gelegar distorsi kini semakin mencakar pendengaran, yang mencuat dari banyaknya aktivasi bawah tanah dan juga rilisan-rilisan terbaru dari setiap pelakunya. Tak pernah padam. Dan geliatnya semakin meluas ke setiap area. Hal itupun dibuktikan oleh Knockdown yang kembali menunjukkan hasrat bermusiknya lewat single terbaru bertajuk “Despotic”.

Lagu ini mengusung lanskap suara yang lebih heavy dan gelap, layaknya dark hardcore metal yang mencerminkan emosi mendalam dan elan yang tak tergoyahkan dari band ini. Terbentuknya Knockdown berawal dari sebuah kelas di Sekolah Menengah Musik (SMM), Yogyakarta.

Di mana pada saat itu rasa jenuh akan materi musik klasik yang dipelajari di sekolah. Mulai dari September 2009, Phitexalfi (vokal), Yoqka (gitar), Komo (bass), dan Pentol (drum) menghadirkan musikalitas yang mencerminkan pengaruh kuat dari nama-nama seperti Hatebreed, Animosity, dan Sworn Enemy. Namun beberapa bulan setelah terbentuk, tepatnya pada tahun 2010, Pentol mengundurkan diri dan digantikan oleh Yosi di posisi drum. Kuartet ini turut memberikan energi mereka dalam formasinya hingga saat inii.

Perjalanan Knockdown mencapai puncak pada tahun 2011 dengan merilis demo EP mereka berjudul Modal Kecu di bawah naungan Samstong Records. Demo ini membuahkan banyak respon positif dari para pendengarnya karena menggabungkan lirik rap bahasa Jawa dengan ritme penuh dari dentuman heavy hardcore. Semangat Knockdown tak berhenti di situ, mereka tampil bersama beberapa nama besar di skena hardcore internasional seperti Relentless, Abhorrence, No Turning Back, Backtrack, Madball, dan Sick of It All, meninggalkan jejak tak terlupakan untuk perjalanan bermusik mereka.

Melompat ke tahun 2023, Knockdown kembali dengan single “Despotic” setelah tujuh tahun jeda sejak album debut mereka, The War di tahun 2016. Berdurasi sekitar 3 menit, lagu ini langsung membawa pendengar dalam perjalanan musik yang intens dan dinamis. Bebunyian yang dihasilkan dari tiap personel terdengar penuh semangat dan memberikan denyut kuat pada lagu ini.

“Despotic” bukan hanya musik semata; single ini adalah cermin emosi Knockdown selama masa-masa sulit pandemi. Liriknya menunjukkan rasa frustrasi akan solusi, rasa muak atas janji-janji yang tak kunjung terpenuhi, dan semangat untuk bangkit untuk terus menghadapi. “People dying, they have got no breathing, can’t you see? We are not your enemy” menjadi pengingat kuat akan perjuangan banyak orang yang menjadi korban karena pandemi Covid-19.

Samstrong Records menjadi kawan dalam perjalanan Knockdown sejak awal untuk tumbuh di skena hardcore ini; dari mulai merilis demo EP Modal Kecu (2011) dan debut album The War (2016). Hingga 7 tahun kemudian dan masih bisa kembali berkolaborasi dalam perilisan “Despotic”, merupakan kegembiraan tersendiri.

“Despotic” sudah bisa dinikmati di berbagai platform digital streaming, tidak hanya itu, single ini juga hadir dalam bentuk video lirik.

BACA JUGA - Amik Brother’s dan Pesan Seorang Bapak dalam Single “My Girl”

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner