Kembali dari Pengasingan, Soundcity Rilis

Kembali dari Pengasingan, Soundcity Rilis "Gabriel"

Foto dan artwork didapatkan dari siaran pers yang dikirimkan oleh Soundcity.

"...Tuhan terlalu tinggi dan terlalu mulia sehingga kita tidak pantas jika ingin menyalahkan Dia atas semua kepahitan ini. Pelan, diam, dan tenang lalu memohonlah agar semua orang dan semua hal yang menyakiti kita diampuni," Soundcity.

Hampir genap empat tahun pasca perilisan album mini perdananya, akhirnya Soundcity kembali memberi kabar gembira terkait proses cipta karya yang mereka laksanakan. Tanggal 7 Maret 2019, band yang diperkuat oleh Nanda (vokal & gitar), Ikhsan (gitar), Bobby (bas) dan Ersad (drum) ini merilis single terbaru sebagai penanda kembalinya mereka dari pengasingan, sebuah lagu berjudul "Gabriel" yang disebar ke khalayak melalui layanan musik digital.


Artwork "Gabriel" dari Soundcity

Kacaunya era peradaban modern menjadi tema utama yang diangkat dalam lagu ini, tentunya dirangkum dari sudut pandang Soundcity. Menurut kuartet ini, kekacauan yang terjadi saat ini berdampak pada banyak hal, baik yang meresponnya dengan berdiam diri, ada pula yang harus mengalami trauma karenanya. Namun, pada akhirnya yang bisa kita lakukan hanya memaafkan dan memohon ampun pada Tuhan, atas nama dirinya, juga atas nama dia yang bersalah agar bisa diampuni. "Gabriel", atau beberapa orang lebih familiar dengan nama "Jibril" merujuk pada gambaran malaikat yang menjadi ungkapan atas ketidaksanggupan lagi melihat keadaan yang kacau tersebut.

"Menyakitkan jika kita hanya diam saat kita disakiti. Menjengkelkan jika kita hanya menjadi saksi dari suatu ketakutan. Meresahkan jika kita menyaksikan hal yang tidak pantas terjadi berulang-ulang. Tuhan terlalu tinggi dan terlalu mulia sehingga kita tidak pantas jika ingin menyalahkan Dia atas semua kepahitan ini. Pelan, diam, dan tenang lalu memohonlah agar semua orang dan semua hal yang menyakiti kita diampuni," papar Soundcity, dikutip dari siaran pers.

Lagu ini sudah bisa dinikmati di berbagai kanal music streaming, seperti Spotify, iTunes, Joox dan lain-lain. Kunjungi laman Instagram @soundcity_official untuk informasi selengkapnya!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SOUNDCITY (@soundcity_official) on

BACA JUGA - Suarakan Hati Rakyat dan Musisi; Video Anyar Black Star Rangkum Sikap Tolak RUU Permusikan

 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner