Kegelisahan yang Dituangkan Mini Album Oleh Band Indie-Pop Secret Meadow

Kegelisahan yang Dituangkan Mini Album Oleh Band Indie-Pop Secret Meadow

Berkutat pada jalur musik indie-pop, Secret Meadow asal Kota Jakarta baru saja merilis EP terbaru bertajuk Same Old Fears. Pemilihan  nama mini albumnya itu diprakarsai dari lirik yang digunakan dalam tiap lagu didalamnya, berupa pelampiasan akan ketakukan, kegelisahan, dalam menjalani rutinitas.

Bekerja sama dengan pihak Kubis Records, dan didukung oleh Anoa Records, hingga melahirkan sebuah mini album perdana dari Secret Meadow, yang dimotori oleh Ricardo Taufano (gitar/vokal/synth), Jaro Petang W. (gitar/synth), Arief R. Wijaya (bass), dan Mulyana A. Viqry (drum), hingga Jigsaw Records asal Seattle yang juga merilis materi EP ini dalam format CD dan digital. Ditambah dengan visualisasi dalam artwork yang digunakan untuk EP ini, berupa hasil karya dari Jaro Petang yang menggambarkan ketakutan adalah bagian dari kehidupan.

Secret Meadow pun, merilis sebuah single berjudul “Endings” yang dapat dinikmati melalui kanal resminya.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner