Infinite Siennas Perkenalkan Hal Baru Melalui Video Musik

Infinite Siennas Perkenalkan Hal Baru Melalui Video Musik "Shiny Shiny"

Sumber Foto : Diambil dari rilisan pers Infinite Siennas

Satu hal yang juga menarik perhatian dari video klip ini yaitu hadirnya wajah baru yang menjaga barisan belakang Infinite Siennas, ‘seekor beruang’ lucu dan tentunya mahir menggebuk drum dengan panggilan Tiptop

Skena musik di Indonesia memang beragam dan menjamur di tiap kota. Yogyakarta adalah salah satu kota yang sukses melahirkan pelaku-pelaku musik dengan karya-karyanya yang bahkan bisa dibilang selalu menarik perhatian. Patut diperkenalkan, Infinite Siennas adalah unit trio alternatif rock asal Kota Gudeg yang beranggotakan Adam Katsu (Gitar, Vokal), Marina Mizoguchi (Bass, Vokal) dan ‘seekor beruang’ dengan nama alias Tiptop (Drum). Mereka bertiga menggarap musik yang terinspirasi dari skena alternatif rock yang banyak digemari pada tahun 90an.

Selang enam bulan dari perilisan single "Shiny Shiny", Infinite Siennas akhirnya merilis video klip single ini pada tanggal 10 November 2021 lalu. Infinite Siennas menjalin kerja sama dengan SUBStore10A Yogyakarta dalam pembuatan video klip yang awalnya ditayangkan secara terbatas di acara 'Shiny Shiny Screening Session'.

Disutradarai dan diedit oleh Yanenda Adi Satria, konsep pakem video klip ini diambil dari penggalan lirik "confused with things I want". Penggalan lirik tersebut diproyeksikan visualnya secara abstrak, "kebetulan sering mengerjakan visual untuk musik yang banyak mengandung ambience dan noise", ujar Yanenda. Proses pengolahan post-production klip ini memakan waktu hingga 1 minggu.

Secara makna, Infinite Siennas sendiri tidak membatasi arti yang terkandung di dalam “Shiny Shiny”, sehingga pendengar bisa memiliki interpretasinya masing-masing. Begitu juga dengan Yanenda yang diperkenankan memberi interpretasi sendiri dan berimajinasi seliarnya, hingga tersedianya video klip tersebut. Satu hal yang juga menarik perhatian dari video klip ini yaitu hadirnya wajah baru yang menjaga barisan belakang Infinite Siennas, ‘seekor beruang’ lucu dan tentunya mahir menggebuk drum dengan panggilan Tiptop. Video klip “Shiny Shiny” sekaligus menjadi ajang pengenalan Tiptop ke khalayak umum.

BACA JUGA - “Stagnation” : Tentang Keresahan Pandemi dan Oknum yang Memanfaatkan Keadaan

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner