'Holy Red Rubbish': Menikmati Heavy-Trippy-Seattle Sound a ala Madman Stereo

'Holy Red Rubbish': Menikmati Heavy-Trippy-Seattle Sound a ala Madman Stereo

Foto dan artwork didapatkan dari siaran pers. Kredit tidak disertakan.

Selepas merilis single pada Maret lalu, Madman Stereo hadir dengan sebuah album pendek. Mengangkat tajuk 'Holy Red Rubbish', kita ditawarkan menyelami musik dalam lima track yang mengeksplorasi Seattle sound dengan nuansa heavy dan trippy.

Perdana dari band yang berbasis di Denpasar, Bali bernama Madman Stereo. Setelah meluncurkan single pertama pada 2 Maret 2020 lalu bertajuk "Dramatic Escape", kini mereka merilis sebuah album pendek yang dijuduli Holy Red Rubbish. "Dramatic Escape" sendiri adalah satu dari lima nomor yang tersedia dalam album pendek yang dirilis pada 7 Juli 2020 tersebut.

Secara musikalitas, Madman Stereo yang memainkan musik rock dengan balutan Seattle sound ini banyak terinspirasi dari musik yang dimainkan oleh Sonic Youth, Nirvana hingga The Velvet Underground. Namun kemudian, mereka bereksplorasi lebih jauh sehingga kesan heavy dan trippy juga turut hadir di Holy Red Rubbish. Lima nomor yang terdapat dalam album mini ini adalah "Crazy Dog", "People", "Pop Pleasure Factory, "Dramatic Escape" dan "Gwen's Universe".

Secara tema, seluruh track dalam album ini bercerita tentang kegelisahan akan realita yang dihadapi di kehidupan sehari-hari, tentunya dari sudut pandang Madman Stereo. Isu-isu yang diangkat ada di seputaran sosial, politik dan budaya yang dirasakan langsung oleh para personilnya. Lebih detail, isu politik dibahas dalam lagu "Crazy Dog", isu sosial dibahas dalam "People" dan "Pop Pleasure Factory", sementara dua lagu sisanya adalah lagu berlirik fiktif yang bercerita tentang perjalanan menuju dunia lain untuk mencari tempat yang lebih nyaman untuk ditinggali.

Album yang mereka sebut sebagai perwujudan dari ego masing-masing personil ini dirilis baik dalam format digital maupun fisik. Silakan kunjungi akun Instagram Madman Stereo untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait cara memperoleh album mini Holy Red Rubbish.

BACA JUGA - Ingin Tenang Lewat Cara Instan: "Kesurupan"

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner