Hellcrust Kembali Meledak dan Mengancam! Hati-hati dengan

Hellcrust Kembali Meledak dan Mengancam! Hati-hati dengan "Rimba Khalayak"!

Foto didapatkan dari siaran pers, bukan milik DCDC. Kredit foto tidak disertakan.

Absen sekitar satu tahun sejak rilisan terakhir, Hellcrust kembali meluncurkan peluru panas lewat single "Rimba Khalayak". Ini menjadi materi teranyar dari Hellcrust dengan formasi single guitar, setelah hengkangnya Baken Nainggolan di lini gitar.

Grup musik death metal asal Jakarta, Hellcrust kembali mengoyak telinga. Setelah absen sekitar satu tahun pasca rilisan terakhir, “Janji Api”, akhirnya mereka kembali membakar jalanan dengan single terbaru yang berjudul “Rimba Khalayak”. Single ini dirilis pada 8 Maret 2019 dalam format video lirik, di bawah kendali Nocturnal Blazze. Lagu ini juga dirilis di beberapa platform music digital, seperti Spotify, Joox dan Deezer.

Secara tema, “Rimba Khalayak” mengangkat fenomena yang terjadi di era digital kini, yaitu penggunaan internet terutama sosial media yang dirasa menyimpang dari sifat-sifat sosial itu sendiri. Dari mulai penyebaran isu SARA, ekploitasi seksual hingga penyebaran berita hoax menjadi santapan konsumen internet sehari-hari. Mereka juga menyoroti pemaknaan “kebebasan berpendapat” yang malah disalahartikan, menjadi pembenaran untuk mereka yang ingin menari-nari di atas layar untuk mengujarkan kebencian. Perilaku sosial ini dikritisi habis-habisan oleh kawanan Hellcrust, karena menurut mereka kemajuan teknologi ini harus disikapi dengan bijak.

Bicara musikalitas, “Rimba Khalayak” akan menjadi materi yang mudah diterima oleh para Balamaut. Sejak lagu ini dimulai, karakter musik Hellcrust langsung kentara terdengar. Kami jamin, bagian intro “Rimba Khalayak” akan memaksa memori kalian untuk mengingat intro “Kalamaut”, ketika Japs berteriak parau melantangkan orasi seraya menggeram di balik mikrofon. Tapi, tentunya “Rimba Khalayak” memiliki daya ledaknya sendiri. Permainan musik yang rapat dan intens tanpa ampun dengan kemampuan mumpuni dari para personilnya dalam mengeksekusi instrumen akan sukses menghajar gendang telinga kalian selama lebih kurang empat menit.

“Rimba Khalayak” juga menjadi materi teranyar dari Hellcrust dengan formasi single guitar. Hengkangnya Baken Nainggolan menyisakan Bije sebagai satu-satunya pembesut senar enam dalam Hellcrust. Japs (vokal), Bije (gitar), Arslan (bas) dan Andyan Gorust (drum) menjadi formasi termutakhir untuk Hellcrust saat ini. Namun, bisa dipastikan bahwa kadar mematikan Hellcrust tidak berkurang.

“HELLCRUST kembali lagi dengan materi yang sangat menggigit dan penuh dengan komposisi yang menarik untuk didengar berulang-ulang. Di telinga saya, cukup banyak hal yang terasa segar di lagu ini. Secara aransemen musik mereka terasa lebih solid dan semakin berani untuk menambah keganasannya. Hati-hati dengan band ini, mereka akan kembali mengancam!!!” – Ebenz (Burgerkill)

BACA JUGA - Berkenalan dengan Trio Asal Yogyakarta, Sin.tas Lewat Single "Masa"

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner