Happy Man Suguhkan Classic Rock Rasa Baru

Happy Man Suguhkan Classic Rock Rasa Baru

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Happy Man

Memiliki kecintaan terhadap musisi-musisi Rock era 60 sampai dengan 80an, Happy Man bereksperimen memodernisasi unsur classic rock menjadi suatu karya yang lebih fresh dan catchy.

Ada hal-hal yang terkadang diidentikan dengan sesuatu, seperti misalnya musik jazz yang diidentikan dengan musik ‘kelas atas’, atau sebaliknya, musik dangdut yang kerap diidentikan dengan musik ‘kelas bawah’. Selain itu mungkin banyak juga dari kita yang mengidentikan musik dengan genre classic rock sebagai musik cafe, dan musisi yang memainkannya kerap disebut sebagai ‘band cafe’.

Hal-hal yang kerap dihubungkan dengan mindset banyak orang tersebut rupanya ingin ditepis oleh sebuah band bernama Happy Man, dimana para personil band yang terdiri dari Frank (vokal), Yofa (gitar), Hari (gitar), Kamal (bass), dan Dendi (Drum), ingin meneruskan band yang dibentuk sejak tahun 2013 ini dengan memilih genre classic rock, sebagai identitas karyanya, sekaligus jadi ajang pembuktian jika classic rock tidak selalu identik dengan ‘band cafe’.

Memiliki kecintaan terhadap musisi-musisi Rock era 60 sampai dengan 80an seperti Rolling Stones, Led Zeppelin, AC/DC, Mr Big, dan U2, Happy Man bereksperimen memodernisasi unsur classic rock menjadi suatu karya yang lebih fresh dan catchy, untuk didengarkan oleh generasi masa kini. Hal tersebut mereka buktikan pada akhir tahun 2018 ini, dimana Happy Man akan mengeluarkan debut single mereka yang berjudul “The Magic is Running”.

Dari rilisan pers yang DCDC terima, lagu ini bercerita tentang alunan musik yang menyihir para pendengarnya untuk menari dan berpesta pora, mengikuti irama energik yang dilantunkan dengan balutan melodi gitar bercita rasa psychedelic, ritem gitar berdistorsi crunchy, permainan bas groovy, dentuman drum solid, serta karakter vokal yang powerful, menjadi style baru yang membedakan musik Happy Man dengan band rock lainnya.Sedangkan untuk debut single “The Magic is Running” sendiri akan dirilis secara online pada tanggal 7 Desember 2018 di berbagai media streaming.

BACA JUGA - Temukan Ramuan Musik Dengan Sisipan Kultur Indonesia di Album Gendhit & Friends

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner