Grup Musik Hujan Esok Hari Akan Tampil di DCDC Substereo

Grup Musik Hujan Esok Hari Akan Tampil di DCDC Substereo

"Dibalik pergerakannya dalam bermusik, ada sebuah kampanye sosial yang disuarakan oleh Hujan Esok Hari."

Sudah lama band folk tidak tampil di program DCDC Substereo. Minggu ini, kerinduan akan musik folk akan terobati dengan hadirnya Hujan Esok Hari (HEH) di frekuensi Radio OZ 103.1 FM Bandung. Program yang ditayangkan secara berkala di Selasa malam akan mengundang band ini pada tanggal 5 September 2017 di kawasan Setrasari Bandung.

Hujan Esok Hari pada awalnya merupakan sebuah proyek kampanye sosial untuk stop bullying, yang lambat laun berubah menjadi sebuah grup musik folk-rock. Beberapa waktu lalu, Hujan Esok Hari sempat mengeluarkan sebuah single/MV perdananya yang berkolaborasi dengan Dimasta berjudul “Teman dan Pijar”. Namun setelah merilis single/MV pertamanya itu, mereka masih merasa kurang puas hingga mempersiapkan single keduanya bersama Garamerica serta EP yang berkolaborasi dengan beberapa musisi lintas genre asal Kota Bandung. Mereka berkolaborasi dengan Baruz (Godless Symptoms), Dimasta (Ruang Musik Director), Garamerica, Fiersa Besari, dan Dhany Zealspeaks.

Seperti pada pembentukan awalnya yang mengatasnamakan sebuah kampanye sosial, Hujan Esok Hari (HEH) menyimpan beberapa pesan positif pada karya musiknya folk yang ditawarkannya. Musikalitas yang mereka tampilkan pun sangat layak untuk disimak.

Kedatangan para personil Hujan Esok Hari merupakan beberapa personil dari grup musik Climacteric, Trou, Senandung Taman, dan Heros Break itu akan tampil secara live mereka dan berbincang mengenai proyek musiknya. Penampilan mereka nanti akan disiarkan secara live pada frekuensi Radio OZ 103.1 FM Bandung, tepatnya pada pukul 21.00 – 23.00 WIB.

Telah banyak grup musik yang bisa tampil di acara DCDC Substereo ini, dan proyek musik kamu juga bisa mengikuti jejak mereka. Caranya sangat mudah, masuk ke situs resmi www.djarumcoklat.com, pilih rubrik Shout Out!, dan ikuti persyaratan pendaftarannya. Nantikan proyek musik kamu akan tampil di program DCDC Substereo!

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner