Genap Berusia 22 Tahun, Jeruji Merilis Video Klip

Genap Berusia 22 Tahun, Jeruji Merilis Video Klip "Dibungkam"

Foto didapatkan dari akun Instagram Jeruji (@jerujiofficial).

Video klip ini dipersembahkan untuk almarhum Ginan Koesmayadi, vokalis Jeruji yang tutup usia pada bulan Juni lalu. Ini juga merupakan video klip terakhir dari Jeruji bersama beliau. May you rest in peace, Ginan Koesmayadi.

Malang melintang di industri musik keras selama lebih dari dua dekade, unit hardcore/punk asal Bandung yaitu Jeruji merayakan ulang tahun pada tanggal 30 September 2018 lalu. Band yang aktif sejak tahun 1996 ini merayakan ulang tahun mereka dengan merilis video klip yang berjudul "Dibungkam", tepat di hari mereka menggenapkan usia. Makna dari perilisan video klip ini semakin dalam, karena ini adalah video klip terakhir yang digarap bersama Ginan Koesmayadi, vokalis Jeruji yang wafat pada 21 Juni 2018 lalu.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by JERUJI (@jerujiofficial) on

Pada video klip ini, Jeruji menggandeng Ihsan Ahmad (@ihsnahmd) sebagai videographer sekaligus editor. "Dibungkam" divisualisasikan dengan warna hitam putih selama dua setengah menit, dengan para personil Jeruji yang menjadi talent utama. Lagu ini termasuk dalam album Stay True (2016/Grimloc Records-Monster Stress Records) dengan mengangkat tagar #bosandibungkam pada perilisannya.

"Hari ini kami akan mengeluarkan video klip terbaru kami dan video klip ini adalah video klip terakhir almarhum Ginan bersama kami. Hari ini tanggal 30 September adalah 22 tahun Jeruji berulang tahun, semoga tahun yang akan datang adalah tahun yang tepat buat kami berkarya. Panjang umur persaudaraan dan stay f*ckin true!!! THIS ALL FOR YOU, WE MISS YOU. REST IN PEACE BROTHER GINAN KOESMAYADI!!! #jerujiofficial #bosandibungkam #warlock #staytrue #jeruji #hardcorepunk #longlivesolidarity" - Jeruji

Perilisan ini disambut hangat oleh teman-teman sekaligus fans dari Jeruji. Banyak komentar yang ditinggalkan dalam akun Instagram Jeruji (@jerujiofficial), mengucap selamat sekaligus mengenang mendiang Ginan Koesmayadi, yang semangat dan pergerakannya masih dan akan selalu menginspirasi.

Last words, happy anniversary for Jeruji and may you rest in peace, Ginan Koesmayadi. Dua entitas ini adalah entitas yang kuat dan banyak memberi warna di pergerakan musik dan sosial di Indonesia. Terus berkarya and stay true!

BACA JUGA - Album Yūgen Dari Lightspace Resmi Dirilis Dalam Format Fisik

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner