"As Simple As That" dari Lintang Ariani; tentang Mengagumi dengan Sederhana

Foto dan artwork didapatkan dari siaran pers. Kredit tidak disertakan.

Di mata Lintang Ariani, rasa kagum pada makhluk tidak wajib untuk diutarakan. Untuknya, mengagumi bisa menjadi milik sendiri, sangat sederhana dan tidak berharap balasan. Hal itu ia ceritakan lewat single keduanya yang berjudul "As Simple As That".

Pasca merilis debutnya, "Unpopular Kid" pada bulan Maret lalu, penyanyi muda asal Yogyakarta, Lintang Ariani melanjutkan perjalanan bermusiknya lewat single kedua. Kali ini, dara yang juga mahir bermain piano dan ukulele ini merilis lagu berjudul "As Simple As That". Ini adalah sebuah lagu pendek yang sudah ia ciptakan sejak enam tahun yang lalu.

"As Simple As That" adalah lagu yang bercerita tentang seseorang yang mengagumi sesama makhlukーmanusia, hewan, tumbuhan dan lain-lainーtetapi tidak bisa atau tidak ingin mengakui atau mengungkapkan perasaannya. Sesuai dengan judulnya, lagu ini memiliki lirik yang pendek dan sederhana, yang mana ini menjadi bentuk pesan yang berarti mengagumi dengan sederhana, tidak mengharapkan balasan, sesederhana itu.

Lain dari single pertamanya yang dibawakan hanya dengan alat musik ukulele, "As Simple As That" dibawakan dalam format band, namun Lintang Ariani tetap pada pakem vintage-nya. Ia menyertakan tambahan instrumen gitar elektrik, drum juga kontrabas. "As Simple As That" diproduseri oleh Eugenius Arno, yang mana ia juga merangkap sebagai tokoh pengisi sesi gitar dan drum, sementara kontrabas dimainkan oleh Dhana.

"As Simple As That" dari Lintang Ariani dirilis secara digital melalui berbagai pelantar musik, seperti Spotify, iTunes, Deezer, Apple Music dan lain-lain. Lagu ini dirilis di bawah bendera Kitten Records.

BACA JUGA - Sebuah Kisah dari Lintang Ariani: Quarter Life Crisis, Tidak Populer dan Musik Sederhana

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner