Ajak ‘Bapak Grunge Nusantara’, Hiatus Mantra Rilis “Semoga Tenang”

Ajak ‘Bapak Grunge Nusantara’, Hiatus Mantra Rilis “Semoga Tenang”

Sumber Foto : Diambil dari rilisan pers Hiatus mantra

Video ini mengangkat pesan dari sebuah kemarahan dan kesabaran yang datang bersamaan, yang kemudian digambarkan lewat dua karakter dan emosi berlawanan oleh Erfan dan Che.

Lahir di timur Jawa, tepatnya kota Malang, Hiatus Mantra merupakan wadah kreasi bermusik dari Erfan (vokal & gitar), Tewal (drum), dan Eno (bass). Band yang dibentuk pada pertengahan 2017 ini mengusung spirit grunge yang banyak dipengaruhi oleh musik alternative rock di era 90`an. Melanjutkan perjalanan episode bermusiknya, Hiatus kembali hadir dengan karya terbarunya, yang kali ini digambarkan lewat sebuah single berjudul “Semoga Tenang”.

Single “Semoga Tenang” menjadi episode baru dari apa yang mereka ketengahkan sebelumnya di single “konflik”, yang juga dikuatkan visual menarik lewat video klipnya pada 2017 lalu. Tentang single “Semoga Tenang” sendiri diakui oleh mereka melalui siaran persnya jika lagu ini mempunyai lirik lagu yang syarat dengan metafora suatu afirmasi atas ketiadaan dan harapan.

Dikuatkan dengan musisi tamu Che ‘Cupumanik’ (vokalis Cupumanik & Konspirasi), lagu ini menjadi sajian menjanjikan dari Hiatus, mengingat nama Che bisa dibilang salah satu pelopor musik grunge di tanah air. Sama dengan single sebelumnya, single “Semoga Tenang” juga dikuatkan oleh visual berupa video klip, yang digarap oleh seorang sutradara film bernama Eman Pradipta. Mengambil lokasi di daerah Bintaro, Jakarta Selatan, video ini jadi pelengkap yang tentunya sayang jika dilewatkan begitu saja.

Ditambahkan mereka melalui siaran persnya, secara cerita, video ini mengangkat pesan dari sebuah kemarahan dan kesabaran yang datang bersamaan. Satu hal yang kemudian digambarkan lewat dua karakter dan emosi berlawanan oleh Erfan dan Che. Seperti apa video klipnya? Simak melalui tautan di bawah ini.

BACA JUGA - Lebih Jauh Tentang Rasa Diutarakan Paruhwaktu di Single “Alexithymia”

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner