TwoDecadesofAggression - Mengenang Kembali Sabtu Kelabu, 9 Februari 2008

TwoDecadesofAggression - Mengenang Kembali Sabtu Kelabu, 9 Februari 2008

Ini adalah hari di mana wajah industri bawah tanah Indonesia berubah 180 derajat. Inilah hari di mana ranah ini harus berintrospeksi diri.

Berhasil merampungkan album perdana setelah sepuluh tahun timbul tenggelam di ranah musik bawah tanah kota Bandung menjadi salah satu pencapaian tersendiri untuk Beside. Hampir saja, band ini lenyap dari pergerakan musik underground karena banyaknya kendala yang mereka hadapi, terutama perihal bongkar pasang personil. Berkat kegigihan Bebi, Against Ourselves naik ke permukaan dan selesai di akhir tahun 2007, dirilis oleh Prapatan Rebel untuk rilisan kaset dan Absolute Records untuk rilisan CD.

Rilisnya sebuah album tentunya layak untuk dirayakan dalam sebuah launching party, terlebih lagi album perdana Beside ini merupakan salah satu karya yang membungkam rumor-rumor tentang "mati"nya Beside. Bulan kedua di tahun 2008 menjadi momen di mana Beside mengajak seluruh penggila musik ekstrim ikut merayakan kebahagiaan Beside. Berlokasi di Asian African Cultural Center (AACC) Bandung, Beside mengadakan Beside - Against Ourselves Album Launching Party, tepatnya pada hari Sabtu, 9 Februari 2008.

Pada hari itu, Gedung AACC menjadi destinasi dari mayoritas massa underground kota Bandung. Sekitar pukul 19.00 WIB, antrian untuk memasuki gedung berkapasitas lebih kurang 500 orang itu sudah jelas terlihat. Gerombolan massa berbaju hitam yang datang dengan tenaga penuh untuk menyaksikan penampilan salah satu pionir metal dari Bandung tersebut. Baik panitia maupun aparat keamanan pun bersiap di sekitaran Gedung AACC.

Kala itu, panggung perayaan dirilisnya album pertama Beside digeber oleh formasi yang disebut-sebut sebagai formasi emas Beside. Mereka adalah Bebi (drum), Owank (vokal), Hinhin Akew (gitar), Ichad (gitar), dan Paneu (bass). Penampilan mereka dimulai di sekitaran pukul tujuh malam, dan Gedung AACC memang sudah sangat padat saat itu. Mulai terdengar rumor bahwa penonton yang ada di dalam gedung melebihi kapasitas gedung itu sendiri, sehingga udara di dalam gedung cenderung pengap. Tetapi, kondusivitas tetap terjaga hingga akhir acara. Aktivitas pogo dan moshing kentara terlihat, dan semua masih aman-aman saja hingga sekitaran pukul sembilan malam.

Sepertinya, sudah bukan waktunya untuk menunjuk siapa pihak yang harus disalahkan, karena pada akhirnya kejadian itu sudah terjadi dan tidak ada yang bisa dirubah. Satu hal yang pasti, malam yang ternyata menjelma menjadi sebuah tragedi kelam tersebut bukan merupakan kesalahan dari Beside, dan tidak ada seorang pun yang menginginkan hal itu terjadi.

Ada kesalahan informasi pada massa yang berada di luar gedung. Di sekitaran pukul sembilan malam, penampilan Beside sebenarnya sudah selesai terlaksana dengan baik dan aman. Hanya saja, masih banyak gerombolan dari luar gedung yang berusaha masuk dan tidak tahu bahwa acara sudah selesai. Alhasil, terjadi lalu lintas yang teramat padat, di mana penonton dari dalam gedung berusaha keluar, sementara penonton yang masih ada di luar gedung merangsek masuk ketika gerbang dibuka.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner