The Rhythm King's

The Rhythm King's

The Rhythm of King’s adalah band asal Medan yang berkibar dalam dekade 1970-an. Formasi awal mereka beranggotakan Mawi Purba (bas, vokal), Mawan Purba (lead guitar, vocal), Reynold Panggabean (drums) dan Muchsin (rhythm).

Ditengah kesibukan berlatih Reynold mengundurkan diri (digantikan Ayun) dan selanjutnya bergabung dengan The Mercy’s. Dalam setiap aksi panggung di Sumatera Utara dan Aceh mereka sering memainkan nomor-nomor dari Deep Purple, Lead Zeppelin, Black Sabbath dan Santana.

Dalam perjalanannya mereka bahkan mampu menembus Singapura dan dikontrak main di night club Flamingo selama 3 bulan. Nama The Rhythm of King’s merambah tingkat Nasional setelah menghasilkan debut album Maafkanlah Beta (1970) dilanjutkan Pujaanku (1972) dan AIga (Pop Melayu/ 1973).

Band ini bisa disebut lebih eksis sebagai band panggung, namun mereka tak menyesali kurang terkenal sebagai band rekaman. 

*Via : http://esatrio.blogspot.com/2011/11/beberapa-band-rock-indonesia-era-70an.html

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner