Song Review : Vira Talisa - Janji Wibawa

Song Review : Vira Talisa - Janji Wibawa

Lagu dengan pilihan notasi sederhana dan mudah dinyanyikan ini, dapat terasa bahkan sejak intro lagu ini dimulai, yang mengantarkan si pemilik lagu untuk melantunkan suara magisnya.

Tahun 80an Indonesia pernah melahirkan penyanyi berbakat bernama January Christy. Sampai akhirnya pada dua dekade berikutnya, lahir penyanyi wanita baru, meneruskan estafet yang telah ditorehkan January Christy, sebagai penyanyi wanita dengan suara unik, lembut, dan punya daya tarik yang kuat. Terutama dari cara dan pembawaannya menyanyikan sebuah lagu. Adalah Vira Talisa, seorang penyanyi wanita, yang terbilang baru di ranah musik tanah air. Namun meskipun baru, kehadirannya layak disimak. Mengingat dia hadir dengan musik yang punya komposisi ciamik, serta diimbangi dengan alunan vokal yang melenakan, lembut, datar, namun punya potensi kuat merayu pendengarnya dalam perasaan adiktif pada warna vokalnya.

Hal tersebut terbukti pada lagunya yang berjudul “Janji Wibawa”. Lagu dengan pilihan notasi sederhana, dan mudah dinyanyikan ini, dapat terasa bahkan sejak intro lagu ini dimulai. Permainan piano elektrik di awal lagu, diimbangi pula dengan bass line menarik, yang mengantarkan si pemilik lagu untuk melantunkan suara magisnya. Gambaran aransemen musik lagu ini, jika diilustrasikan, akan seperti sebuah keriaan pesta sekolah, lengkap dengan ornamen-ornamen khas nya, dimana sang penyanyi adalah primadona sekolah, yang menjadi pusat perhatian banyak orang. Lalu sekelilingnya banyak muda mudi menari ringan, dengan lantunan musik, yang mungkin terlalu dini jika masuk kategori musik jazz, namun punya unsur itu, dengan nuansa dan pemilihan karakter suara dalam instrumen musiknya.

Dari segi liriknya sendiri, lagu ini punya pilihan diksi cukup unik, dan mungkin dari segi gaya bahasanya, akan mengingatkan pada era 80an tadi, ketika January Christy tampil menjadi yang terdepan di genre musik semacam ini. Misalnya saja kata “wibawa”. Pilihan kata itu, jika melihat pada perkembangan penulisan lirik “musisi zaman now”, menjadi satu kata yang sangat jarang digunakan. Maka ketika Vira Talisa hadir dengan pilihan kata seperti itu, jadi suguhan romantisme tersendiri, bagi orang yang tumbuh dengan musik 80an. Namun bagi pendengar yang tidak mengalami romantisme itu, hal tersebut jadi sesuatu yang unik dan menjadi cult, menurut istilah anak baru hipster, yang sering pamer selera lewat aksi #nowplaying nya itu.

Segala macam bentuk keunikan lagu ini, dituangkan juga lewat sebuah vidio liriknya, yang dikemas sederhana, namun cukup menggambarkan musiknya, hanya dengan pilihan warna-warna dalam ragam simbol, dan tiap kata per kata dalam lagunya. Dilengkapi juga dengan kerlap-kerlip teknik animasi sederhana, yang disesuaikan dengan pola ritmis lagu ini. Vira, sekali lagi berhasil merayu pendengarnya untuk larut dalam lagu berjudul “Janji Wibawa” ini, dengan mengajak bernyanyi bersama. Vira begitu baik mengumbar lirik lagunya menjadi visual unik nan sederhana, namun meninggalkan kesan menyenangkan. Bisa karena musiknya, liriknya, atau cara Vira melantunkan lagunya. Yang jelas ketika itu semua disatukan, akan menjadi ancaman bagi penyanyi wanita lainnya, seperti Raisa atau Isyana misalnya. Jadi sebaiknya mereka berdua waspada dengan kehadiran Vira ini. 

BACA JUGA - Song Review : Mooner - Ingkar

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner