Kota Ketiga DCDC Ngabuburit, Semakin Dalam Bersama Para Pengisi Acara

Kota Ketiga DCDC Ngabuburit, Semakin Dalam Bersama Para Pengisi Acara

Bersama pengisi acara seperti Soni Bebek, Iksan Skuter, Yuki Pas Band dan Juga Jason Ranti, yang bukan hanya menghibur dengan berbagai candaan renyahnya saja, namun juga sarat dengan pesan-pesan menarik dalam gelaran ini.

DCDC Ngabuburit Goest To Campus hadir kembali pada Jumat, 17 Mei 2018. Bertempat di Saung Budaya Sumedang, kali ini DCDC Goes To Campus menggandeng Fakultas Peternakan UNPAD untuk mensukseskan gelarannya ini. Dibuka dengan penampilan Band Walrush dan Juga Baromil dari wadah DCDC Shoutout, yang menarik para penonton untuk duduk di depan area stage.

Sore yang cukup cerah dikelilingi dengan pohon-pohon yang meneduhi venue, begitu juga area counter yang juga meriah dengan para penonton yang melihat-lihat booth mercandiseh dan berbagai kegiatan yang terdapat disana. Di seberang lokasi counter terdapat 3 booth yang menampilkan alat tradisional bernama Sumpit, sebuah alat dengan panjang sekitar 1 meter yang diisi dengan jarum panjang, yang mana cara penggunaannya ditiup menuju satu titik yang sudah ditentukan. Tenda selanjutnya berisi UMKM dari Universitas Peternakan Unpad yang memiliki bisnis bernama Harvest Moo, sebuah produk berupa minuman yang berbahan dasar susu segar, dan satu tenda lainya adalah kopi dan juga teh kemasan yang cocok sebagai takjil.

Bersama pengisi acara seperti dua lokasi sebelumnya, Soni Bebek, Iksan Skuter, Yuki Pas Band dan Juga Jason Ranti, yang bukan hanya menghibur dengan berbagai candaan renyahnya saja, namun juga sarat dengan pesan-pesan, dan juga cambukan untuk diri sendiri agar bisa menjadi pribadi lebih bagi lagi. Seperti apa yang dibicarakan oleh Yuki Pas Band ketika dirinya bercerita tentang manusia yang dilahirkan ke dunia untuk mencari tuhannya, sepert halnya dia menemukan kekasih hatinya, dengan berbeda-beda cara, namun dengan satu tujuan.

Satu hal yang kemudian diamini oleh Iksan Skuter yang menerangkan jika mau dia tukang becak atau kuli panggul punya cara sendiri menyampaikan doanya. Selanjutnya, meneruskan rangkaian acara DCDC Ngabuburt Goes To Campus, selang beberapa waktu sebelum waktu berbuka puasa, Yuki dan Iksan menyanyikan sebuah lagu, dimana lagu tersebut merupakan kisah perjalanan Yuki menuju lebih dekat kepada tuhannya berjudul “Kesepian Kita”, yang diikuti oleh seluruh penonton dengan penuh penghayatan.

Disela menunggu penampilan Jason Ranti dan juga Iksan Skuter tampil, para penonton banyak berkegiatan dengan memenuhi counter dan juga booth di area acara. Selain itu, di kursi-kursi penonton juga hampir penuh terisi dengan berbagai obrolan ringan dan tawa yang berderai di sana sini. Ya, DCDC Ngabuburit Goes To Campus, selain wadah ngabuburit bareng juga menyatukan berbagai perbedaan seperti gender, ras, jurusan kuliah, hobi dan berbagai perbedaan lainnya. Hingga sampai lah Soni Bebek membuka acara untuk penampilan Jason Ranti dan Juga Iksan Skuter.

Suasana yang sangat meriah hadir dari para penonton, hingga hal itu memberi limpahan energi untuk Jason Ranti dan Iksan Skuter. Ditambah Pidi Baiq yang kala itu hadir di DCDC ngabuburit, turut menyumbangkan kesegaran dengan lagu "Jangan ke Jatinangor" yang liriknya sedikit lupa, namun tetap memberikan nuansa segar dan berbeda.  Setelah itu penampilan Iksan Skuter dan Jason Ranti dilanjutkan dengan semakin ekspresif menyanyikan lagu-lagunya, dicampur dengan candaan-candaan segar dari keduanya. Seperti apa keseruan yang ditampilkan keduanya? Masih ada dua lokasi selanjutnya yang akan disinggahi DCDC Ngabuburit Goes To Campus, yakni di STIE PGRI Sukabumi dan ISBI Bandung, yang akan tahu bagaimana rasanya melihat kolaborasi dari dua musisi ini.

BACA JUGA - DCDC Ngabuburit Goes To Campus UNPER Tasikmalaya Disambut Antusiasme Positif

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner