DCDC Music Chart - #2nd Week of February 2019

DCDC Music Chart - #2nd Week of February 2019

DCDC Music Chart kembali hadir di minggu kedua bulan Februari 2019! Siapa lagi band-band DCDC ShoutOut! yang berhasil terpilih oleh music director dari DCDC Radio? Simak daftar dan karyanya, berikut ini!

 

Kumbang Biru Polkadot - "Gembiralah Peri Kecil"

Balutan gitar akustik dengan aksen nada minor yang membungkus cerita bergaya naratif dalam lagu ini jadi perpaduan pas, di mana isian musiknya tidak terlalu dominan, dan mempersilakan cerita dalam lagunya mengambil porsi yang lebih banyak. Mirip tipikal lagu lullaby yang melenakan. Mungkin karena diperuntukan sebagai lagu untuk sang buah hati, gaya naratif lagu ini juga ditingkahi pemaparan nasihat-nasihat baik layaknya seorang bapak ke anak. Lepas dari penuturan naratif lirik lagunya, musik yang disajikan lagu ini banyak dipengaruhi musik alternatif lokal 90an, seperti Slank, Bunga, atau mungkin Fabel, dengan aksen vokalnya yang khas.

 

Sabi - "Identity"

Intro lagu ini begitu menarik perhatian. Dengan sajian sampling yang mengambil sedikit estetika industrial rock pada bagian ritmisnya, isian gitar lagu ini juga piawai menggiring pendengarnya untuk merasakan sensasi menarik antara gabungan banyak unsur musik di sana. Hadirnya vokal bersahutan pada bagian verse-nya juga cukup membuat lagu ini berbeda. Kehadiran Riski Ismardoni pada instrumen synthesizer dimaksimalkan band ini untuk memberi sentuhan elemen estetik yang menarik.

 

Donal'N'Staff - "Generasi Baja"

Jika pada lagu “Identity” dari band Sabi unsur industrial rock hanya dijadikan elemen pelengkap saja, maka di lagu berjudul “Generasi Baja” dari Donal'N'Staff, elemen itu mendominasi keseluruhan lagunya, hingga membuat band Koil punya lawan sepadan, setelah sekian lama band Otong cs ini seperti sudah terlalu nyaman ada di puncak tertinggi sebagai band industrial rock lokal. Dengan kehadiran Donal'N'Staff, sepertinya Koil harus segera menyelesaikan albumnya yang terbengkalai bertahun-tahun tersebut.

 

Tropical Forest - "Selamatkan Negerimu"

Membuat lagu dengan tema nasionalisme bisa jadi sebuah pilihan yang gampang-gampang susah. Output-nya bisa sedikit gambling agar lagunya tidak tersaji banal, dengan pilihan lirik dan musiknya. Untungnya, apa yang coba disuguhkan oleh Tropical Forest bisa lolos dari "perangkap" itu, mengingat band ini punya musikalitas yang cukup baik dengan garis besar jamaican music yang menjadi ciri khasnya. Ada sedikit bumbu blues pada intro-nya, serta sahut menyahut dua vokalis band ini cukup memberi warna lain dari apa yang biasa kita dengar dari tipikal jamaican music pada umumnya.

 

Villain - "Faith"

Sisi menarik lagu “Faith” dari band Villain ini langsung terasa begitu intro dimainkan, di mana perpaduan drum dan bas terasa "kawin", dengan olah tata suara yang menarik didengarkan. Dua instrumen ini menjadi sakral sebagai pemegang peran yang membangun fondasi bangunan musiknya. Pola ritmis yang dimainkan makin menguatkan lagu ini sebagai sebuah lagu anthemic, hingga membuat band asal Jambi ini layak untuk diangkat ke permukaan.

 

DCDC Radio mengudara setiap hari dan DCDC Music Chart akan diperbarui setiap minggu. Pantau terus DCDC Radio dan DCDC Music Chart dan dengarkan karya dari band-band independen berkualitas di tanah air. Daftarkan juga band kalian di DCDC ShoutOut! dan dapatkan kesempatan di berbagai program milik DCDC!

BACA JUGA - DCDC Music Chart - #1st Week of February 2019


DCDC RADIO MUSIC DIRECTOR

ANGGA KUSUMA (minorstrings@gmail.com)

Angga Kusuma atau yang lebih akrab dipanggil Angga adalah seorang musisi independen yang berasal dari kota Bandung. Ia aktif sebagai gitaris di berbagai proyek musik, seperti di Asiaminor, Taring dan Janevalla.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner